SuaraBali.id - Warga Denpasar digegerkan dengan penemuan mayat pria di sebuah indekos di jalan Pendungan, Denpasar.
Mayar tersebut ditemukan pada Kamis (17/8/2020) dini hari.
Hal itu dikonfirmasi oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Denpasar melalui akun Instagram resminya.
Mengetahui adanya penemuan jenazah tersebut, BPBD bersama TIM SAR dari Brimob Kepolisian Daerah (Polda) Bali langsung melakukan evakuasi.
Proses evakuasi berlangsung secara dramatis.
Tampak dari foto yang dipublikasikan, sejumlah petugas yang memakai alat pelindung diri (APD) berada di lokasi kejadian.
Mereka terlihat berusaha menurunkan jenazah yang terbungkus kain. Jenazah tersebut itu dikaitkan dengan tandu dan diturunkan melalui balkon lantai dua indekos.
"Proses ini melibatkan Tim SAR brimob karena posisi kamar korban yang terletak di lantai 2 rumah kos," demikian keterangan @bpbd_kota_denpasar.
Belakangan diketahui identitas pria yang ditemukan di indekos tersebut adalah WD (47) asal Medan, Sumatera Utara.
Baca Juga: Lakukan Olah TKP di Toko Karpet yang Terbakar, Polisi Temukan Mayat Pria
BPBD merangkan usai dievakuasi, jenazah tersebut dibawa ke Rumah Umum Pusat Sanglah, Denpasar.
"Saat ini jenazah sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Sanglah," terang BPBD.
Sementara mengenai penyebab kematian korban masih diselidiki oleh pihak berwajib.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen