Bali Master League 45+ Pekan Kedua, Baling FC Bantai Oldstar Kelan 4-1

Baling FC menjuarai laga BML 45+ di Bali, kalahkan Oldstar Kelan 4-1. Laga selanjutnya 8 Juni 2025.

Eviera Paramita Sandi
Senin, 02 Juni 2025 | 08:12 WIB
Bali Master League 45+ Pekan Kedua, Baling FC Bantai Oldstar Kelan 4-1
Baling FC melawan Kelan Oldstar di Lapangan Persi Buana, Jimbaran, Bali dalam kompetisi Bali Masters League (BML) 45+ 2025, Sabtu (31/5/2025) [Istimewa]

SuaraBali.id - Bali Masters League (BML) 45+ 2025 kembali menghadirkan kompetisi bola bagi para pemain yang berusia paruh baya, dimana pertandingan minggu ini diadakan pada Sabtu (31/5/2025) salah satunya di Lapangan Persi Buana, Jimbaran, Bali.

Dalam laga di pekan kedua BML di Bali ini, tim tuan rumah Baling FC keluar sebagai jawara setelah berhasil menundukkan Oldstar Kelan dengan skor 4 -1.

Sebagaimana diketahui, pertandingan para lingsir kali ini mempertemukan tim dari Baling FC dan Oldstar Kelan yang diwasiti oleh Acen Rande.

Baling FC yang menggunakan jersey berwarna hijau kombinasi hitam melawan tim Oldstar Kelan yang berjersey merah putih dengan kombinasi hitam.

Baca Juga:Promo Spesial, Bundling IM3 Platinum Dan iPhone 16 200 GB di iBox Day Living World Denpasar

Para penghobi bola “senior” memulai pertandingan yang diwasiti Acen Rande di sore hari.

Kick off di babak pertama dibuka oleh tendangan tengah dari pemain no 14 dari Oldstar Kelan.

Kelan FC berinisiatif melakukan serangan ke lini pertahanan Baling FC, namun sayangnya serangan Oldstar Kelan masih membentur pemain bertahan dari Baling FC.

Pemain Oldstar Kelan pun berupaya memainkan bola-bola pendek dari kaki ke kaki untuk membuka pertahanan dari Baling FC namun upaya yang dilakukan oleh tim tamu tersebut belum membuahkan gol.

Kelan kemudian memberikan serangan yang didominasi dari sisi kanan ke pertahanan Baling FC oleh pemain no 9.

Baca Juga:Koster Temui Pengusaha AMDK di Bali : Saya Minta Produksinya Dihentikan

Guna menghindari serangan bertubi-tubi dari Kelan, Baling FC berupaya mengandalkan bola panjang yang menusuk pertahanan dari Kelan Oldstar.

Namun umpan panjang tersebut tak maksimal, sedangkan umpanan bola panjang dari Baling FC membuahkan gol pertama dilakukan oleh Wayan Warta.

Tim tuan rumah terus berupaya menusuk pertahanan dari tim tamu melalui bola panjang andalan yang telah diperagakan sebelumnya.

Tampaknya para pemain Baling FC ingin memperbanyak skor dengan memanfaatkan kelengahan sisi pertahanan bagian kanan Kelan Oldstar.

Tak Menyerah

Upaya Kelan Oldstar masih terus terlihat dengan upaya pemain nomor punggung 5 yang melakukan serangan ke Baling FC.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Bola

Terkini