Meninggal di AS Saat Nyepi, Mahasiswi Asal Buleleng Ini Sempat Pesan ke Ayah Ibu Agar Tenang

Kadek Melly, gadis asal Buleleng, meninggal dalam kecelakaan di AS saat magang. Keluarga berduka dan berharap jenazah segera dipulangkan ke Bali. FBI selidiki kasus.

Eviera Paramita Sandi
Kamis, 03 April 2025 | 16:47 WIB
Meninggal di AS Saat Nyepi, Mahasiswi Asal Buleleng Ini Sempat Pesan ke Ayah Ibu Agar Tenang
Mahasiswi Asal Buleleng, Kadek Melly yang meninggal di New Orleans, Louisiana, Amerika Serikat [Ist]

Sementara itu Bupati Buleleng, dr. I Nyoman Sutjidra, yang datang ke rumah duka, menyatakan akan berkoordinasi dengan Kedutaan Besar Indonesia di Amerika Serikat agar jenazah Melly bisa segera dipulangkan.

Sebelumnya diberitakan seorang mahasiswa asal Banjar Dinas Kanginan, Desa Bontihing, Kecamatan Kubutambahan, Buleleng, bernama Kadek Melly Mudiani tewas akibat kecelakaan di New Orleans, negara bagian Louisiana, Amerika Serikat, pada Sabtu (29/3).

Ia meninggal dunia saat umat Hindu di Bali sedang merayakan Nyepi.

Kabar duka ini pertama kali diposting oleh pemilik akun Facebook @Eddie Suartana.

Baca Juga:BRI Peduli: Rayakan Hari Raya Nyepi dengan Bantuan Sembako dan Renovasi Pura

Dalam unggahannya, Eddie mengungkapkan bahwa Melly merupakan mahasiswa yang tengah menjalani program magang (J1) di Amerika Serikat.

Mahasiswi asal Buleleng ini baru tiba di Negeri Paman Sam sekitar tiga bulan lalu.

Saat ini, jenazah Melly masih dalam proses autopsi.

Pada unggahan tersebut, Eddie juga membuka donasi untuk membantu kepulangan jenazah Melly ke Indonesia.

Menurutnya, proses klaim asuransi baru dapat dilakukan dalam dua hingga tiga bulan, tergantung hasil autopsi, sementara biaya pemulangan jenazah dapat mencapai 12 ribu dolar AS (sekitar Rp190 juta).

Baca Juga:Bandara Ngurah Rai Hening Saat Nyepi: Momentum Refleksi dan Efisiensi Operasional

Warganet pun memberi perhatian atas postingan ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak