Pantai Mesari, Spot Sunset Tercantik di Seminyak

Pantai-pantai yang banyak dituju biasanya adalah pantai yang menawarkan sunrise maupun sunset.

Eviera Paramita Sandi
Rabu, 08 Mei 2024 | 21:00 WIB
Pantai Mesari, Spot Sunset Tercantik di Seminyak
Pantai Mesari Seminyak. (Dok. PegiPegi)

SuaraBali.id - Pantai menjadi salah satu tujuan wisatawan untuk menikmati indahnya matahari terbit (sunrise) dan matahari terbenam (sunset).

Namun tidak semua pantai menawarkan keindahan sunrise maupun sunset tersebut. Semuanya bergantung pada letak atau posisi dari pantai itu sendiri.

Bali, salah satu surganya pantai di Indonesia. Di sini wisatawan bisa menemukan ratusan pantai dengan panorama alam yang tak main-main.

Pantai-pantai yang banyak dituju biasanya adalah pantai yang menawarkan sunrise maupun sunset.

Baca Juga:Ditinggalkan Warga Asli, Karangasem Justru Dibanjiri Penduduk Pendatang

Terutama bagi para pasangan kekasih, mereka sepertinya menjadi penikmat pemandangan sunset sembari mengenang kisah romantisnya.

Di Bali ada beberapa pantai yang menawarkan pemandangan sunset luar biasa, seperti Pantai Tanah Lot, Pantai Pura Uluwatu, Pantai Jimbaran, Pantai Kuta dan masih banyak lagi.

Nama-nama pantai di atas tentu sudah tak asing lagi bagi kalian. Pasalnya, hampir semua wisatawan pernah mengunjunginya.

Ada salah satu pantai yang memiliki spot cantik saat sunset tiba. Bahkan, pantai ini disebut memiliki spot tercantik dibanding pantai lainnya.

Pantai Mesari, terletak di Jalan Camplung Tanduk, Seminyak, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung.

Baca Juga:Azril Termenung, Tak Bisa Selamatkan Ijazah SD Sampai SMK dari Kebakaran

Dengan pemandangan payung-payung di tepi pantai menambah kesan indah momen sunset di pantai Mesari.

Pantai ini memiliki pasir pantai berwarna putih. Bibir pantainya pun sangat luas dan panjang, sehingga tak hanya cocok untuk bersantai saja.

Pantai Mesari juga cocok untuk bermain sepak bola, voli pantai, jogging, berjemur hingga naik sepeda.

Pantai ini disebut pantai yang paling rame, lantaran banyak terdapat tempat nongkrong, seperti cafe, resto dan semacamnya.

Selain disebut Mesari, pantai ini juga dijuluki Pantai Double Six. Pasalnya, dikawasan ini ada jalan bernama Double Six.

Kontributor : Kanita

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak