SuaraBali.id - Daftar destinasi wisata Tegal terpopuler dan instagramable. Tegal merupakan salah satu Kabupaten yang betada di Provinsi Jawa Tengah. Tak kalah dari kota-kota di Jawa Tengah lainnya, Tegal juga memiliki wisata yang populer.
Nuansa pegunungan dengan panorama alamnya yang indah membuat kota Tegal banyak memiliki tempat wisata. Selain wisata alam, kota ini juga menyimpan wisata budaya yang bersejarah.
Berikut daftar wisata Tegal terhits dan instagramable:
1. Taman Wisata Air Panas Guci
Baca Juga:Galakkan Wisata Aman, Pengelola Wisata di Sleman Dibekali Pelatihan Mitigasi Bencana
Destinasi wisata yang pertama yaitu taman wisata air panas Guci. Taman wisata ini sangat populer di kota Tegal dan banyak dikunjungi wisatawan.
Tempat wisata ini memiliki pemandian air panas umum yang terbuka dan tertutup. Disini pengunjung akan merasakan mandi di dalam kolam air panas dengan hawa pegunungan yang sejuk. Lokasi pemandian ini berada di Jalan Lingkar Barat, Kalengan, Guci, Bumijawa, Tegal, Jawa Tengah. Tiket masuk Rp.10.000 per orang.
2. Curug Monyet
Sesuai namanya dahulu terdapat banyak monyet yang berkeliaran di curug ini. Dengan ketinggian 25 meter air yang jatuh dari atas sangatlah deras. Wisatawan yang berkunjung harap berhati-hati.
Meskipun begitu air terjun ini memiliki pemandangan alami yang masih terjaga. Alamatnya ada di Ladang, Cawitali, Bumijawa, Tegal, Jawa Tengah.
Baca Juga:5 Tempat Wisata di Lombok 2021 yang Wajib Dikunjungi, Salah Satunya Air Terjun Tiu Teja
Wana Wisata Prabalintang merupakan area hutan pinus yang terdapat sungai kecil di tengah hutan. Tempatnya yang eksotis banyak diserbu traveler untuk berfoto.
Pengunjung bisa berfoto di spot-spot foto yang ada. Tak hanya foto selfie di area hutan pinus dapat digunakan untuk foto prewedding.
Destinasi wisata ini berada di Jalan Raya Danasari, Ladang, Danasari, Bojong, Kab. Tegal, Jawa Tengah. Pengunjung cukup membayar tiket masuk sebesar Rp 5.000 per orang.
Bukit ini tidat terlalu tinggi namun mempunyai daya tarik untuk di kunjungi. Di Bukit Bulak Cempaka terdapat beragam spot foto dan Gardu pandang, seperti Prahu, Rumah pohon, Sayap Kupu-Kupu, Menara Bambu, serta saung-saung untuk beristirahat. Pengunjung bisa menikmati panorama alam dari bukit ini.
Alamatnya berada di Cempaka, Bumijawa, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah. Untuk bisa menikmati pemandangannya pengunjung hanya perlu membayar Rp 3.000 saja.
Jembatan gantung dengan cat yang berwarna warni memberikan nuansa indah. Di sisi kanan kiri jembatan terdapat pepohonan yang hijau menambah nuansa asri.
Jembatan ini banyak diburu wisatawan untuk mendapat foto yang aestetic. Lokasinya di Danawarih, Balapulang, Tegal, Jawa Tengah. Tidak ada tiket masuk.
6. Gerbang Mas Bahari Waterpark
Gerbang Mas Bahari Waterpark merupakan wahana permainan air terbesar di Tegal. Memiliki fasilitas yang lengkap mulai dari toilet, mushola, tempat makan, hingga berbagai macam wahana permainan air.
Dengan mengusung tagline The Amazing Tegal, Bahari Waterpark kini hadir dengan konsep dan managemen baru yang tentunya menjadi lebih seru. Alamatnya di Jalan Wahidin Sudirohusodo, Pasuruhan Lor, Margadana, Kota Tegal, Jawa Tengah. Tiket masuk Rp 25.000 per orang.
Berbeda halnya dengan waterboom biasanya, di Guciku Hot Waterboom menyajikan kolam renang dengan air panas. Terdapat beberapa kolam renang untuk dewasa dan anak-anak.
Dengan dilengkapi fasilitas yang cukup lengkap pengunjung akan nyaman jika berlama-lama di situ. Lokasinya di Jalan Lingkar Barat, Kalengan, Guci, Kec. Bumijawa, Tegal, Jawa Tengah. Tiket yang harus dibayar sebesar Rp 35.000 saja.
Tak hanya wisata alam, Tegal juga mempunyai wisata sejarah peninggalan masa lampau. Situs Manusia Purba Sumedo disinyalir menjadi wisata sejarah dan edukasi yang seru. Di dalam museum terdapat banyak fosil manusia purba yang dulu tinggal di Tegal.
Selain itu juga ada fosil hewan purba. Mulai dari rusa, sapi, gajah purba, kuda nil dan binatang lain yang diperkirakan hidup pada satu juta tahun silam. museum ini berada di Jalan Desa Semedo, Kec. Kedungbanteng, Kab. Tegal, Jawa Tengah. Tiket masuknya hanya Rp 5.000 per orang.
Jika berkunjung ke Tegal tak ada salahnya jika anda mampir ke Konsorsium Rumah Wayang. Pengunjung akan disambut dengan bangunan dan hiasan khas jawa. Konsorsium ini dikelola langsung oleh Sanggar Satria Laras yang juga dipimpin oleh Ki Enthus Susmono yang kondang.
Jika menelusuri dalam bangunan, pemgunjung bisa menemukan berbagai jenis wayang, lukisan, senjata khas wayang sampai pada jenis aksesorisnya. Lokasinya di Jl. Slawi Kulon, Kec. Slawi, Kab. Tegal, Jawa Tengah. Pengunjung cukup membayar Rp 3.000 per orang.
Tidak hanya wisata alam dan budaya, Tegal juga memiliki wisata edukasi yang cukup ikonik. Wisata Kesehatan Jamu, menambah pengetahuan anda tentang jenis jamu khas Indonesia beserta manfaatnya.
Pengunjung akan diperlihatkan langsung proses pembuatan jamu. Selain itu, anda juga akan diauguhkan pemandangan perbukitan dan sawah yang subur. Lokasinya di Jalan Raya Moga-Guci, Kebonagung, Kec. Balapulang, Tegal, Jawa Tengah. Tiket masuk Rp 5.000 per orang.
Itulah rekomendasi pilihan wisata Tegal yang harus Anda kunjungi.
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari