Sopir Pajero Sport Nahas yang Ditumpangi Vanessa Angel Dan Suami Berpotensi Jadi Tersangka

Berdasarkan keterangan dari olah TKP kemarin, kondisi kendaraan yang dibawa Tubagus Joddy berada dalam kecepatan di atas 100 km/jam.

Eviera Paramita Sandi
Jum'at, 05 November 2021 | 13:05 WIB
Sopir Pajero Sport Nahas yang Ditumpangi Vanessa Angel Dan Suami Berpotensi Jadi Tersangka
Tubagus Joddy, sosok yang diduga supir Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah [Instagram/@tubagusjoddy[

SuaraBali.id - Setelah kecelakaan maut menewaskan pasangan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah di Tol Jombang-Mojokerto, Kamis (4/11/2021). Sopir yang mengemudikan Pajero Sport nahas, Tubagus Joddy berpotensi jadi tersangka.

Tubagus Joddy dikenal dekat dengan Vanessa Angel dan suaminya. Ia kini berpotensi jadi tersangka karena diduga lalai dan menyebabkan kecelakaan hingga membuat Vanessa Angel dan suaminya meninggal.

Hal tersebut diungkapkan Dirlantas Polda Jawa Timur, Kamis, 4 November 2021.

"Iya (kemungkinan tersangka). Dilihat dulu hasil olah TKP," demikian keterangan dari Dirlantas Polda Jawa Timur dikutip dari Suara.com.

Berdasarkan keterangan dari olah TKP kemarin, kondisi kendaraan yang dibawa Tubagus Joddy berada dalam kecepatan di atas 100 km/jam.

Tak menutup kemungkinan dengan kecepatan tersebut, kendaraan bisa terpelanting karena menabrak beton pembatas jalan.

"Nggak terguling, jadi setelah membentur beton sebelah kiri, dia tetap meluncur 30 meter sampai memutar balik arah Jakarta," terang pihak Dirlantas Polda Jawa Timur.

"Terpelanting tapi tidak terguling. Sehingga penumpang yang sebelah kanan mengalami luka ringan," imbuhnya.

Sementara itu dalam posisi kecelakaan, Vanessa Angel dan suaminya, Bibi Ardiansyah disebut sama-sama berada di sebelah kiri.

"(Vanessa) iya di kiri belakang. Suami di depan, sebelah kiri supir," tutur pihak Dirlantas Polda Jawa Timur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak