Namun, alangkah lebih baiknya Fajar menyarankan supaya berhenti memberitakan seseorang yang sudah meninggal.
“Kan saya bilang udah meninggal, kalau abang sama mpok mau konfirmasi ya sama Alm aja di Karet Bivak,” ungkap Fajar.
![Umi Pipik dan Soraya Abdullah [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/02/01/20761-umi-pipik-dan-soraya-abdullah-instagram.jpg)
Sebenarnya, saat kakaknya dijadikan bahan gosip oleh netizen, Fajar tak ingin mengetahui lebih dalam. Hal itu lantaran Fajar merasa kasihan kepada Uje yang sudah delapan tahun meninggalkan dunia itu.
Fajar mengatakan jika Uje sudah pergi ke tempat yang sudah lebih tenang dan tak perlu diusik lagi.
Baca Juga:Keluarga Ustaz Uje Sesalkan Umi Upik Bongkar Kisah Poligami
“Saya nggak tau nih yang sebenarnya terjadi, bicara a,b sampai z, sayang, saya minta temen-temen media udahlah sudahi,” ungkap Fajar.
Uje dikenal sebagai pribadi yang baik hati kepada siapapun. Fajar sangat bangga kepada kakaknya, apalagi ketika melihat kakaknya diantarkan oleh ribuan orang yang mengidolakan hingga ke tanah kuburnya.
Untuk itu, Fajar mengatakan jika alangkah lebih baiknya netizen melihat sisi baik Alm Uje daripada menguliti aib orang yang sudah meninggal.
Fajar tak akan mengatakan pembelaan apapun terhadap pernyataan yang dilontarkan Umi Pipik. Ia hanya meminta untuk selalu mendoakan Alm Uje yang sudah meninggal dunia.
Dalam wawancaranya, Fajar mengungkapkan jika keluarganya tak ingin diganggu lagi dengan kabar yang mengabarkan poligami Alm Uje.
Baca Juga:Umi Pipik Ungkit Poligami, Ibunda Uje Murka: Anak Gue Udah Meninggal!
“Jadi tolong abang-abang ini temen-temen media, jadi jangan ganggu kita lagi dah, kalau mau kembali lagi wawancara kembali kepada Umi Pipik, apalagi Umi Tatu kasian udah umur mau 70 denger begini kan gimana,” ungkap Fajar.