SuaraBali.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) mendapatkan tiga penghargaan bergengsi pada ajang Top BUMN Awards 2024. Diantaranya adalah The Best CEO: Excellent in Business Intelligence Solution untuk Direktur Utama BRI Sunarso, The Best CFO: Excellent in Finance Transformation untuk Direktur Keuangan BRI Viviana Dyah Ayu R.K, dan BRI dinobatkan sebagai The Best State-Owned Enterprise Category of Public Companies-Financial Sector.
Penghargaan yang mengusung tema Performance and Sustainability tersebut diberikan oleh Harian Bisnis Indonesia berlangsung di Hotel Raffles, Kuningan, Jakarta, Rabu (2/10/2024).
Secara keseluruhan, seluruh proses penjurian Top BUMN Awards 2024 dimulai dari pendaftaran, pengisian kuesioner, penyampaian informasi dan data-data yang relevan termasuk laporan keuangan selama 3 tahun terakhir, serta proses interview atau wawancara dengan dewan juri. Penghargaan ini diberikan berdasarkan penilaian yang dilakukan oleh dewan juri yang profesional dan kompeten, memastikan objektivitas serta kredibilitas dalam proses seleksi.
Adapun, untuk penjurian Best CEO terdapat tiga juri yaitu Ketua Dewan Komisioner OJK periode 2017-2022 Wimboh Santoso, Menteri Komunikasi dan Informatika RI periode 2014-2019 Rudiantara, dan Presiden Direktur Bisnis Indonesia Grup Lulu Terianto.
Baca Juga: Ajarkan 5 Kebiasaan Ini Agar Si Kecil Punya Masa Depan Cerah
Pada kesempatan terpisah, Direktur Utama BRI, Sunarso mengungkapkan bahwa penghargaan tersebut didedikasikan kepada Insan BRILian (Pekerja BRI) yang selama ini telah memberikan komitmen yang kuat sehingga BRI dapat terus mengambil peran dalam roda perekonomian Indonesia.
"Kami juga mempersembahkan penghargaan ini kepada seluruh UMKM yang menjadi tulang punggung ekonomi Indonesia atas semangat berjuang dan pantang menyerah di kondisi yang tidak mudah,” jelasnya.
Pada kesempatan tersebut, Wakil Presiden Komisaris Bisnis Indonesia Group Budiarsa Sastrawinata mengungkapkan BUMN memiliki kontribusi penting dalam perekonomian negara.
“Tidak dapat dipungkiri, kontribusi BUMN terlihat semakin signifikan dalam pembangunan infrastruktur, pengembangan UMKM, penguatan struktur perekonomian nasional, serta peningkatan kesejahteraan masyarakat. Dengan keberanian mengambil risiko dan inovasi sebagai kuncinya, BUMN telah mengambil peran semakin besar sebagai agen perubahan yang mampu mengatasi tantangan ekonomi, baik di tingkat nasional maupun global”, ungkapnya.
Seperti yang diketahui, BRI sendiri hingga akhir Triwulan II 2024 BRI berhasil mencatatkan kinerja positif, dimana BRI secara konsolidasian berhasil mencetak laba Rp29,90 triliun. Hingga akhir Juni 2024 penyaluran kredit BRI tercatat Rp1.336,78 triliun atau tumbuh 11,20% year on year. Segmen UMKM mendominasi penyaluran kredit BRI, dengan porsi mencapai 81,96% dari total penyaluran kredit BRI atau sekitar Rp1.095,64 triliun.
Baca Juga: Beli Paket #HematLengkap Telkomsel via BRImo Bisa Dapat Wuling Air ev hingga Uang Tunai
Berita Terkait
-
Temukan Rekomendasi Salon hingga Restoran Terdekat dengan Sabrina BRI
-
BRI Raih Penghargaan Internasional Berkat Transformasi Digital Melalui BRIAPI
-
5 Potret Syifa Hadju Tampil Memukau Hadiri Penghargaan, Tak Lupa Ucapkan Terima Kasih pada El Rumi
-
Terapkan Bisnis Berkelanjutan Unilever Indonesia Raih "The Best Listed Company Based on ESG Score"
-
Daftar Lengkap Pemenang Korea Grand Music Awards Hari Pertama dan ke-2
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2
-
Kunjungan Wisatawan ke Gunung Rinjani Tinggi, Sampah Capai 31 Ton di Jalur Pendakian