SuaraBali.id - Masih dalam semarak memperingati HUT ke-79 RI, BRI melalui aktivitas Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) BRI Peduli memberikan apresiasi kepada 76 Paskibraka Tingkat Pusat dan 59 Tenaga Pendukung Paskibraka Tingkat Pusat yang telah menyelesaikan tugasnya pada Upacara Bendera 17 Agustus 2024 di Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN).
Pemberian apresiasi dilakukan pada Senin (19/8/2024) di BRILian Center Jakarta dengan mengambil tema “Semangat Bangsa dari Paskibraka”.
Pada kegiatan pemberian apresiasi, Senior Executive Vice President (SEVP) Human Capital Strategy BRI Steven Augustino Yudhiyantho, mengungkapkan bahwa BRI terus berusaha untuk menyelaraskan kinerja ekonomi, sosial dan lingkungan hidup, serta memberikan pembiayaan yang berwawasan lingkungan, sosial dan tata kelola.
Apresiasi diberikan berupa dana bantuan Pendidikan (Beasiswa) bagi setiap anggota Paskibraka Tingkat Pusat dan dana apresiasi kepada Tenaga Pendukung Paskibraka Tingkat Pusat. Pemberian beasiswa ini merupakan bentuk apresiasi BRI atas kerja keras dan dedikasi setiap anggota Paskibraka Tingkat Pusat dan 2024 dan Tenaga Pendukung Paskibraka yang telah menjalankan tugasnya dengan baik dalam Upacara HUT Kemerdekaan RI 17 Agustus 2024.
Baca Juga: Buat Anggaran Bulanan dengan Atur Limit Debit di BRImo, Begini Caranya
Tema “Nusantara Baru Indonesia Maju” menggambarkan semangat dan harapan bangsa Indonesia untuk terus melangkah maju menuju masa depan yang lebih cerah. Upacara Detik-Detik Proklamasi hingga penurunan Sang Merah Putih yang tahun ini diselenggarakan di Ibu Kota Nusantara (IKN) adalah kebanggaan rakyat Indoenesia menyaksikan anggota Paskibraka dalam menjalankan tugasnya.
“Ini merupakan bentuk apresiasi dari BRI untuk adik-adik yang sudah bekerja keras dengan maksimal untuk Upacara HUT Kemerdekaan RI di IKN. Kami mengetahui bahwa seleksi untuk menjadi anggota Paskibraka Tingkat Pusat ini sangatlah tidak mudah, seleksi yang ketat dari berbagai macam tes harus dilalui oleh adik-adik, seleksi dilakukan dari sekolah, tingkat kabupaten/kota, dan tingkat Provinsi," ungkap Steven.
BRI juga memberikan apresiasi kepada 59 Tenaga Pendukung yang telah mendampingi 76 anggota paskibraka yang bertugas. Dalam pelaksanaanya, para tenaga pendukung telah memberikan konrtibusinya dalam membantu memberikan pendampingan bagi anggota Paskibraka sehingga dapat menyelesaikan tugasnya dengan baik.
Perjuangan dan kegigihan dalam mengembangkan tugas menjadi anggota Paskibraka dirasakan langsung oleh salah satu anggota Paskibraka Tingkat Pusat 2024 yang menerima Beasiswa Paskibraka dari BRI yaitu Livenia Evelyn Kurniawan (16). Sebagai anggota Paskibraka Tingkat Pusat 2024, Livenia bangga ditunjuk sebagai pembawa baki Bendera Pusaka Merah Putih.
Perempuan kelahiran Samarinda, 22 Juli 2008 ini merupakan perwakilan dari Provinsi Kalimantan Timur. Saat ini, ia menempuh pendidikan di SMA Katolik Santo Fransiskus Assisi Samarinda dan mengikuti seleksi Paskibraka Tingkat Provinsi Kalimantan Timur.
Baca Juga: Asuransi Life Care dari BRI Life, Ini Sejumlah Keuntungannya
Steven menambahkan, komitmen BRI untuk terus mengedepankan pelayanan kepada masyarakat tidak hanya ditunjukkan melalui aktivitas bisnis perbankan semata, namun juga tanggung jawab sosial BRI terhadap pengembangan sosial dan kemasyarakatan yang diwujudkan dalam bentuk program BRI Peduli.
Berita Terkait
-
Waspada Modus Penipuan Saat Lebaran! BRI Bagikan Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber
-
BRI Menanam Grow & Green, Ujung Tombak Pelestarian Ekosistem Laut di NTB
-
Sambut Libur Lebaran 2025, BRI Pastikan Keandalan Super Apps BRImo untuk Transaksi Tanpa Hambatan
-
Mudik dan Cek Kesehatan Gratis: BRI Memudahkan Masyarakat Jelang Lebaran
-
3 Bank Himbara Tebar Dividen Rp109 Triliun, Sebagian Besar Disetor ke Danantara
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
Nyepi Jembrana Jadi Sorotan: Gubernur Koster Rencanakan Pertemuan dengan Tokoh Islam di Bali
-
Nasabah BRI Diimbau Waspada, Ini Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber
-
Jadwal Pertandingan Bali United di Liga 1 Bulan April 2025, Teco Minta Pemain Jangan Gendut
-
Tradisi Unik Lebaran di Lombok: Tradisi Tiu Sampai Lebaran Topat
-
Mahasiswa Pertanyakan Kerjasama Unud Dengan TNI, Rektor : Tidak Untuk Membawa Praktik Militer