SuaraBali.id - Seorang WNA asal Inggris ketahuan mencuri di sebuah toko pakaian yang ada di kawasan Canggu, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Rabu (22/05/2024) kemarin. Bule pria berinisial BPG (42) tersebut diamankan karena mencuri sebuah bra yang ada di toko tersebut.
Pengamanan bule tersebut juga sempat viral di media sosial instagram @niluhdjelantik sekaligus menggiring dan melaporkan bule tersebut.
Kepala Seksi Humas Polres Badung, Ipda I Putu Sukarma menjelaskan jika pihaknya mendapat aduan dari masyarakat terkait peristiwa tersebut pada pukul 11.00 WITA.
“Telah diterima aduan masyarakat Via telepon yang menjelaskan bahwa telah diamankan seorang laki-laki warga negara asing yang diduga telah melakukan tindak pencurian sebuah bra,” ujar Sukarma dalam keterangannya, disadur Jumat (24/05/2024).
Baca Juga: Bule Ini Semangat Belajar Tari Baris Tunggal Bersama Anak-anak Bali
Pihak Polsek Kuta Utara lantas mengecek TKP dan bertemu dengan pihak pemilik toko. Sementara, BPG yang sudah diamankan langsung digiring ke Mapolsek Kuta Utara sekitar pukul 11.30 WITA.
Dari data kepolisian, BPG kedapatan mencuri sebuah bra berukuran S seharga Rp1,1 juta. Hal tersebut juga telah diakui pelaku kepada polisi.
“Terduga pelaku telah mengakui bahwa dirinya mengambil tanpa izin sebuah bra merk size S dengan harga Rp1,1 juta,” imbuh Sukarma.
Polisi juga mendapat penjelasan dari pelapor jika BPG juga sedang menghadapi kasus KDRT yang dilakukan pelaku di Inggris.
“Terduga pelaku selain melakukan pencurian yang bersangkutan juga mempunyai permasalahan di negaranya yaitu kasus tidak pidana KDRT,” imbuhnya.
Baca Juga: Dugaan Pemerasan Bendesa Berawa Dengan Dalih Adat Rusak Nama Baik Bali
Saat ini, pelaku tengah diamankan di Mapolsek Kuta Utara untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Pulang Mudik Berujung Nyesek, Jurnalis Media Online Kehilangan Rp20 Juta di Kosan
-
Bak Bapak Kandung, Kedekatan Raffi Ahmad dengan Sosok Pejabat Ini Disorot
-
Rumah Hindati Warga Depok Dibobol Maling saat Ditinggal Salat Ied, Motor Scoopy hingga HP Lenyap
-
Tenang Mudik Lebaran! 9 Langkah Jitu Amankan Rumah dari Maling
-
Anies Lancar Ngobrol Bahasa Inggris dengan Bule, Publik Sentil Mantan Presiden
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
-
Momen Timnas Indonesia U-17 Gendong ASEAN Jadi Pembicaraan Media Malaysia
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
-
Harga Emas Terbang Tinggi Hingga Pecah Rekor, Jadi Rp1.889.000
Terkini
-
Dengan Pendanaan BRI, Warung Makan Bu Sum di Beringharjo Makin Berkembang dan Laris
-
Dishub Bali Bingung, Sebut Rencana Kapal Cepat Banyuwangi Denpasar Baru Sepihak
-
Obat Rindu, Para Dokter di Hospital Playlist Akan Muncul di Resident Playbook
-
Ada Bus Listrik Baru dari Korea Selatan Untuk Bali, Bagaimana Kabar Bus Merah TMD?
-
UMKM Asal Sidoarjo Ini Sukses Tembus Pasar Ekspor Berkat Pemberdayaan BRI