SuaraBali.id - Kawasan tempat penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) World Water Forum ke-10 di Nusa Dua, Bali pada 18-25 Mei 2024 akan diamankan juga oleh Detasemen Turangga atau pasukan berkuda.
Tak tanggung-tanggung, kudanya pun dipilihkan kuda khusus dari Belanda.
Kasubsatgas Sterilisasi Satgas Preventif Operasi Puri Agung 2024 Komisaris Besar Polisi Harri Muharram Firmansyah mengatakan pasukan berkuda tersebut berasal dari Direktorat Kepolisian Satwa Korps Samapta Bhayangkara Badan Pemelihara Keamanan (Ditpolsatwa Korsabhara Baharkam) Polri.
"Ada empat ekor kuda yang disiapkan. Jenis kudanya warmblood berasal dari Belanda," kata Harri.
Baca Juga: Jadi Salah Tarian yang Ditampilkan Saat WWF di Bali, Ini Makna Tari Rejang
Harri menjelaskan pasukan berkuda tersebut ditempatkan pada kegiatan yang sifatnya preventif, di antaranya patroli khususnya di jalur atau sekitar ITDC Nusa Dua Bali, yang menjadi tempat pelaksanaan KTT World Water Forum ke-10 itu.
"Pasukan berkuda ini untuk melaksanakan kegiatan yang sifatnya atau medannya yang tidak bisa dilalui kendaraan. Oleh karena itu, bisa menggunakan Turangga ini, namun pada pelaksanaan even ini (pasukan berkuda) hanya melaksanakan patroli yang sifatnya jaraknya sedang," katanya.
Selain kuda, 34 anjing pelacak atau K9 juga diturunkan untuk mengamankan mulai dari Pelabuhan Gilimanuk hingga Pelabuhan Ketapang di perbatasan NTB guna mencegah kejahatan.
drh. Nadia Kamila selaku dokter hewan mengatakan pihaknya mempersiapkan kondisi kuda yang diturunkan secara maksimal, dengan pemeriksaan kesehatan dan pemberian vitamin.
"Hal ini untuk menghindari dropnya kondisi menghadapi perubahan cuaca. Kita tidak sendiri, tapi juga bekerja sama dengan para pawangnya," katanya.
Baca Juga: Tanggapi Soal New Moscow di Bali, Sandiaga Uno Sebut Bisa Jadi Peluang
Adapun pengamanan di Operasi Puri Agung 2024 didukung dengan berbagai sarana dan prasarana modern yang terintegrasi melalui Command Center Polri dengan menjamin keamanan VVIP dan VIP mulai dari kedatangan, akomodasi sampai dengan kepulangan. (ANTARA)
Berita Terkait
-
BNI Indonesias Horse Racing Triple Crown & Pertiwi Cup 2025 Garapan SARGA.CO Siap Pentas di Yogya
-
Rute Baru AirAsia yang Dinanti Wisatawan: Adelaide ke Bali Kini Tanpa Transit
-
Bule Telanjang Dada di Bali Ngamuk Buat Pasien Takut, Baru Sadar Ketika Polisi Datang
-
Fuji Tertarik Beli Vila di Bali, Ngaku Awalnya Cuma Bercanda tapi...
-
Kebijakan Sampah di Bali Tuai Protes: Larangan Minuman Kemasan Ancam Industri Daur Ulang?
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
Masih Ada, Saldo DANA Kaget Gratis, Segera Klik Jatah Hari Ini
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
-
Cerita Jessica Iskandar yang Akhirnya Punya Anak Perempuan dari Vincent Verhaag
-
Bule Ngamuk di Klinik Pecatu Mengaku Merasa Berada di Alam Lain