
SuaraBali.id - Perjuangan skuad Bali United akan kembali tersaji di pertandingan grup G AFC Cup 2023/24 dengan menghadapi wakil Filipina, Stallion Laguna FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, malam ini pukul 20.00 WITA.
Serdadu Tridatu kini dalam persiapan yang matang dan punya motivasi tinggi untuk menang. Motivasi kemenangan agar dengan mudah bisa lolos fase grup G AFC Cup musim ini.
Untuk itu, pelatih kepala Bali United, Stefano Cugurra Teco berharap dukungan suporter secara langsung di stadion menjadi acuan mempertahankan motivasi tinggi tersebut.
"Kami memiliki persiapan yang bagus untuk laga besok menghadapi tim wakil Filipina. Semua pemain dalam motivasi yang tinggi untuk bisa meraih hasil positif. Kami berharap suporter bisa datang untuk dukung kami memberikan semangat lebih agar bisa memenangkan pertandingan," ungkap Coach Teco pada laman resmi klub.
Baca Juga: Malam Ini Bali United Akan Kembali Hadapi Stallion Laguna FC di Stadion Dipta
Bali United saat ini menghuni peringkat ke-3 di papan klasemen setelah mengoleksi 4 poin dari satu kemenangan, satu hasil imbang dan dua kekalahan.
Sementara Stallion Laguna FC hanya memiliki satu hasil imbang dari tiga laga lain tanpa kemenangan.
Stallion Laguna FC baru meraih satu poin dari 4 pertandingan yang dijalankan di grup G AFC Cup 2023/24 tersebut.
Peluang Bali United untuk lolos grup G ke fase berikutnya masih terbuka lebar. Namun dengan catatan dua grup lainnya kalah.
Jika Bali United bisa meraih kemenangan atas Stallion Laguna dan menuntaskan laga grup G terakhir di laga tandang atas Terengganu FC, maka Serdadu Tridatu memperoleh total 10 poin sebagai modal meraih posisi kedua terbaik di grup G.
Baca Juga: Tekad Teco Antarkan Bali United Untuk Menang Melawan Stallion Laguna FC Besok
"Kami tahu yang lolos fase grup adalah posisi satu dan peringkat kedua terbaik dari grup. Peluang kami masih ada, hanya kami ingin fokus menuntaskan laga demi laga yang ada. Kami akan fokus di laga besoi dan kami mohon dukungan dari suporter untuk bisa memberikan semangat lebih buat kami," jelas Coach Teco.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Stefano Cugurra: Saya Sudah Punya Semua Rekor di Bali
-
Bukan Jordi Amat, Ini 3 Pemain Keturunan yang Berpotensi Gabung Bali United
-
Bali International Film Festival 2025 Bakal Digelar di Icon Bali Mall Selama Sepekan
-
Bali Nature Bawa Kekayaan Alam Bali Mendunia dengan Dukungan BRI
-
8 Pesona Ayu Puspa, Selebgram yang Viral Usai Tirukan Kim Seon Ho Smile
Terpopuler
- Joey Pelupessy Mengeluh Usai Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa...
- Apa Hukum Gagal Bayar Pinjol Legal OJK 2025? Bikin Nama Buruk hingga Terancam Pidana!
- 7 Produk Viva Ampuh Hilangkan Flek Hitam: Wajah Cerah, Harga Ramah Mulai Rp13 Ribuan
- CEK FAKTA: Kabar Program Pembuatan SIM Gratis Tahun 2025
- Pascal Struijk Tak Ada di Skuat Leeds United, ke Indonesia Urus Naturalisasi?
Pilihan
-
Mengulik Geely Geome Xingyuan, Mobil Terlaris di China yang Bakal Tantang Wuling Binguo di Indonesia
-
BREAKING NEWS! Persija Jakarta Pecat Carlos Pena, Ini Penggantinya
-
Wonogiri Geger! Jasad Wanita Ditemukan Dicor, Diduga Korban Pembunuhan
-
5 Skuter Matic Murah di Bawah Rp 20 Juta, Solusi Pekerja Keras dan Mobilitas Ngirit
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Mei 2025, Multitasking Lancar
Terkini
-
Kim Soo Hyun di Ambang Kebangkrutan, Pengiklan Mulai Gugat Ganti Rugi
-
Setahun Naik 500.000 Pelanggan, Pertumbuhan Indosat Bali Nusra Tertinggi Se-Indonesia
-
Asupan Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Jangan Sampai Kelewatan
-
J Trust Bank Ajak Yatim Piatu Hingga Dhuafa di Karangasem Belajar Coding
-
Anti Boncos di Akhir Bulan, Ada DANA Kaget Harus Diklaim Sebelum Lolos