SuaraBali.id - Jaja Godoh alias Godoh merupakan salah satu jajanan khas Bali. Sedikit asing memang ditelinga orang di luar Bali.
Padahal camilan ini sangat populer dan pasti semua orang sudah pernah merasakannya, terutama yang suka sekali dengan pisang.
Namun sebenarnya apa itu Godoh?
Godoh merupakan Pisang Goreng khas Bali. Rasanya yang manis, dan renyah membuat Jaje Godoh diminati oleh banyak orang.
Meski jajanan ini adalah sebuah pisang goreng, namun berbeda dengan pisang goreng pada umumnya. Jaja Godoh dibuat dan dimasak dengan cara khas masyarakat Bali, sehingga rasanya berbeda dengan Pisang Goreng pada umumnya.
Cara pembuatannya tidak begitu sulit, Jenis pisang yang sering digunakan untuk membuat camilan tradisional ini adalah Pisang Kepok.
Namun bukan menjadi suatu keharusan, karena bisa juga dibuat dengan Pisang Raja, tinggal disesuaikan saja dengan selera.
Bahan selanjutnya yang diperlukan adalah tepung. Jaja Godoh ini dilumuri dengan tepung beras dan tepung terigu.
Agar rasanya lebih nikmat, olahan tepung tersebut ditambahkan dengan garam, gula pasir, air kapur sirih dan air putih.
Baca Juga: Bali United Siap Tempur, Privat Mbarga Bidik Kemenangan di Australia
Jaja Godoh ini semakin nikmat ditambah dengan topping berupa unti, yang terdiri dari kelapa parut, gula merah, gula pasir, garam, daun pandan dan air.
Jaja Godoh disukai hampir oleh sebagian besar masyarakat Bali. Jadi kalian pasti tidak akan sulit menemukannya di Bali. Kalian bisa menemukannya di warung pinggir jalan, restoran hotel maupun kafe.
Kontributor: Kanita Auliyana Lestari
Berita Terkait
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Mewah, SPPG Nganjuk Hadirkan MBG dengan Menu Kuliner Nusantara
-
Matcha Kemasan Infus Viral, Menarik tapi Picu Dilema Etik Keamanan Pangan
-
Dorong Ekonomi Daerah, Pusat Bisnis Baru di Bali Fokus Kembangkan Kopi dan Cokelat Premium
-
Mengenal Lebih Dekat Kuliner Tempoyang: Kekayaan Rasa dalam Setiap Sajian
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026