SuaraBali.id - Bali United mendapat suntikan kekuatan jelang pertandingan kontra Persikabo 1973 di pekan ke-14 BRI Liga 1 2023-2024. Pasalnya, Kadek Agung Widnyana dinyatakan pulih dari cedera.
Kadek Agung dipastikan bisa tampil membela Bali United saat menjamu Persikabo 1973 setelah kondisinya kembali bugar.
“Saat cedera, saya langsung menjalani rontgen dan sudah aman," ujarnya dalam konferensi pers jelang laga.
Sebelumnya, Kadek Agung mengalami cedera saat laga tandang melawan Persija Jakarta di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi pada 24 September.
Ia mengalami cedera di bagian lutut dan paha akibat benturan dengan pemain Persija Jakarta Witan Sulaeman. Insiden tersebut membuatnya harus dievakuasi ke rumah sakit dan menjalani pemulihan.
Setelah tiba kembali di Pulau Dewata dari Jakarta, ia juga sudah menjalani fisio terapi bersama tim dokter Bali United.
Gelandang berusia 25 tahun itu sudah mengikuti sesi latihan di Pemusatan Latihan Bali United Pantai Purnama, Kabupaten Gianyar.
“Semua pemain sudah siap dan pasti berusaha maksimal. Semua pemain tidak mau kehilangan satu poin pun karena kami main di kandang,” katan dia.
Pemain berusia 25 tahun itu pun berjanji memberikan penampilan terbaik di kandang saat menjamu Persikabo 1978. di Stadion I Wayan Dipta.
Baca Juga: Hadapi Bhayangkara Presisi, Persik Kediri Diliputi Rasa Percaya Diri Tinggi
“Klasemen antartim poinnya tidak terlalu jauh. Kesempatan untuk naik klasemen itu masih terbuka lebar. Tiap pertandingan harus mendapatkan poin apalagi kami main di kandang,” katanya.
Kembalinya Kadek Agung memberi angin segar bagi Serdatu Tridatu, mengingat pemain muda lainnya yakni Made Tito juga mengalami cedera ketika berhadapan dengan tim Stallion Laguna FC pada laga Piala AFC di Stadion Binan, Provinsi Laguna, Filipina pada 20 September lalu.
(Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa