SuaraBali.id - Dua pemain keturunan memiliki andil yang besar dalam mengantarkan Timnas Indonesia U-23 lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024. Hal itu dapat dilihat dari catatan statistiknya.
Dua nama pemain yang dimaksud ialah Ivar Jenner dan Rafael Struick. Pemain yang sama-sama lahir di Belanda ini memiliki kontribusi yang luar biasa dalam membawa Timnas Indonesia U-23 tampil apik di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Keduanya juga mencatatkan statistik luar biasa saat skuad Garuda Muda membungkam Turkmenistan dengan skor 2-0 pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023).
Kemenangan inilah yang membuat Ivar Jenner dan Rafael Struick berhasil membantu perjuangan anak asuh Shin Tae-yong untuk memuncaki klasemen akhir Grup K dengan koleksi enam poin.
Berikut Bolatimes.com menyajikan ulasan statistik yang dibukukan oleh dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia U-23 itu saat bersua Turkmenistan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
1. Rafael Struick Jadi Ancaman
Apabila kontribusinya pada pertandingan melawan Turkmenistan U-23, Rafael Struick memang tak berhasil menyumbangkan gol maupun assist. Namun, kehadirannya di atas lapangan menjadi ancaman tersendiri.
Sebab, pemain asal ADO Den Haag ini jadi salah satu juru gedor andalan Garuda Muda. Saat mengisi lini serang. dia cukup aktif menghadirkan ancaman bagi barisan pertahanan Turkmenistan U-23.
Tercatat, pemain berusia 20 tahun itu sukses melepaskan empat tembakan. Dari semua percobaan itu, ada tiga yang mengarah ke gawang alias menjadi shots on target, sedangkan satu lainnya meleset.
Baca Juga: 2 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Disarankan Segera Abroad usai Gemilang di Kualifikasi Piala Asia
2. Penampilan Mantap Ivar Jenner
Sementara itu, Ivar Jenner juga memegang peran krusial di lini tengah Timnas Indonesia U-23. Dia mampu menjaga keseimbangan saat berduet bersama Arkhan Fikri dan Marselino Ferdinan di sektor ini.
Salah satu kontribusi yang paling mencolok ialah tembakan kerasnya dari jarak jauh pada menit ke-41. Sepakan ini sempat membentur pemain lawan, sehingga bola berbelok arah menjadi gol pertama Garuda Muda.
Gol ini membuka keunggulan anak asuh Shin Tae-yong sekaligus membuat Timnas Indonesia U-23 bermain lebih nyaman karena bisa unggul terlebih dahulu.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie
Berita Terkait
-
Rafael Struick Terancam Jadi Cadangan Lawan Australia, Ini Sebabnya
-
Ivar Jenner Siapkan Senjata Baru Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Kabar Gembira! Timnas Indonesia Dapat Amunisi Tambahan Lawan Arab Saudi
-
Coach Justin Sorot Pemain Keturunan Semarang Kelabakan Hadapi Jepang: Kalau Gue Jadi STY, Jangan Suruh Dia Main
-
Hindari Kutukan, Jerome Polin Pakai Jersey Jepang saat Foto Bareng Pemain Timnas Indonesia
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
Terkini
-
Dukung Industri Kreatif, Bank Mandiri Dorong Tenun Tradisional Bali, Lombok dan Kupang Tembus Pasar Global
-
Legenda Nasi Tahu Ni Sarti Sukawati: Kuliner Vegetarian yang Selalu Diburu Wisatawan
-
Dari Pos Pengungsian Gunung Lewotobi, Warga Tetap Dukung Dan Semangati Timnas Indonesia
-
Serangan Fajar Pilkada 2024 Diprediksi Beralih dari Tunai Jadi Uang Digital
-
Raja-raja di Bali Minta Bandara Bali Utara Dibangun di Atas Laut