SuaraBali.id - Sebuah video di media sosial yang memperlihatkan rencana pembangunan jalan tol bawah laut yang menghubungkan Pulau Jawa dan Bali ramai diperbincangkan.
Dalam video itu, jalan tol yang disebut dindingnya terbuat dari kaca itu akan membentang dari Banyuwangi hingga kawasan Segara Rupek, Kabupaten Buleleng.
Namun, Gubernur Bali Wayan Koster dengan tegas menolak adanya rencana pembangunan jembatan yang menghubungkan Jawa dan Bali tersebut.
“Saya belum tahu, tapi kalau jembatan Jawa Bali tidak. Saya tolak,” ujarnya saat ditemui di Kantor DPRD Provinsi Bali, Senin (17/7/2023).
Koster ternyata sudah mengetahui informasi tersebut sebelumnya. Dia bahkan menyebut rencana pembangunan jalan tol tersebut adalah rencana dari kementerian.
“Saya sudah cek ternyata itu bikinannya kementerian,” imbuh dia.
Meski begitu, dia tetap menegaskan akan menolak rencana tersebut. Dia tetap akan mengandalkan transportasi Jawa-Bali yang dihubungkan dengan kapal laut saja.
“Saya tolak. Cukup dengan kapal, alam menciptakan itu pakai kapal, kalau tidak kapalnya tidak jalan. Tidak ada (jembatan),” pungkasnya.
Sementara itu, di kesempatan yang sama Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Bali IGW Samsi Gunarta malah belum mengetahui adanya rencana tersebut. Dirinya tak berkomentar lebih dalam lagi mengenai isu tersebut.
“Saya belum pernah dihubungi soal itu, saya belum tahu. Belum sempat kita berpikir sejauh itu,” ujarnya.
Dalam video tersebut, rencana jalan tol bawah laut itu disebut hanya akan membentang sepanjang 2 kilometer. Video tersebut sudah mendapat ribuan tanggapan dari warganet.
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Pesangon dan THR Tertahan, Mantan Buruh Sritex Demo Pengadilan
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
-
Apa itu TheoTown? Game Viral yang Bisa Simulasikan Rasanya Jadi Pemimpin Rezim
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk