SuaraBali.id - Viralnya video dugaan pelecehan seksual yang dilakukan dosen kepada seorang mahasiswinya langsung ditindaklanjuti Tim Opsnal Sat Reskrim Polres Buleleng.
Kasus yang sudah dilaporkan secara resmi di SPKT Polres Buleleng ini langsung dilakukan cek TKP.
Sebelumnya korban yang merupakan mahasiswi tersebut trauma dan didampingi kakak kandungnya untuk melapor pada Jumat 5 Mei 2023.
Ia melaporkan perbuatan yang dilakukan oknum dosen yang disebut-sebut baru mendapatkan gelar S3 doktor tersebut.
“Terkait video viral kita sudah melakukan upaya penyelidikan dan korban juga sudah melapor hari ini tadi juga kita sudah melakukan cek TKP tadi, TKPnya ada di daerah di Jalan Pulau Komodo,” ungkap Kasat Reskrim Polres Buleleng, AKP Picha Armedi sebagaimana diwartakan beritabali.com – jaringan suarabali.id.
Saat ini tengah dilakukan penyelidikan dan penyidikan untuk memastikan fakta-fakta hukum yang terjadi.
Bahkan beberapa barang bukti sudah langsung diamankan termasuk mendengarkan keterangan korban di Unit PPA Sat Reskrim Polres Buleleng hingga tengah malam.
“Itu belum kita dalami karena baru melakukan pelaporan jadi menunggu keterangan selanjutnya. Sudah ada barang bukti kita amankan termasuk rekaman CCTV sekarang prosesnya di PPA, nanti kita jelaskan lagi yang penting ada beberapa barang bukti kita amankan,” papar Picha Armedi.
Kakak korban berharap polisi serius untuk menyelesaikan masalah ini sesuai mekanisme konsitusi.
Baca Juga: Jalankan Bisnis Narkoba Saat Ditahan di Bali, Pria Ini Hasilkan Aset Rp 15 Miliar
“Pihak kepolisian bisa secara serius untuk menyelesaikan ini supaya tidak diterima saja laporan ini tapi juga ditindaklanjuti sesui dengan mekanisme konstitusi yang dilakukan dah. Pelecehan seperti ini sudah lumayan banyak terjadi jadi kami berusaha untuk melaporkan ini agar polisi menindak lnajuti dengan serius sehingga menjadi pelajarn sehingga tidak terjadi terus seperti itu,” ungkap kakak korban.
Polisi telah mengantongi terduga pelaku berinisial AA yang merupakan seorang dosen tetap di kampus kesehatan yang berlokasi di Buleleng bagian timur.
Upaya konfirmasi telah dilakukan namun belum mendapatkan tanggapan dari pihak kampus.
Sebelumnya, rekaman kamera pengawas CCTV akhirnya tersebar pada sejumlah media sosial, dimana seorang dosen diduga melakukan pelecehan seksual di sebuah tempat kost mahasiswi.
Bahkan dari rekaman itu terlihat seorang laki-aki yang diduga oknum dosen menarik pinggang seorang perempuan. Tercatat waktu kejadian pada Jumat 5 Mei 2023 sekitar pukul 01.15 WITA.
Aksi cabul dosen tersebut terekam dalam dua potongan video berdurasi sekitar 9 detik.
Berita Terkait
-
Ketika Perhatian Menjadi Senjata: Membaca Ulang Ancaman Child Grooming
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Salip London hingga Paris, Bali Jadi Destinasi Wisata Terbaik Dunia 2026
-
Tren Media Sosial Cepat Berganti: Kemampuan Adaptasi atau Mudah Melupa?
-
Jejak Berdarah Pembunuh Sadis Rumania Berakhir di Bali, Diciduk Tim Gabungan di Kerobokan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire