SuaraBali.id - Istri Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Julie Sutrisno Laiskodat mengatakan suaminya Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) dipastikan tidak lagi mencalonkan diri sebagai gubernur NTT lagi.
Akan tetapi Viktor Laiskodat akan maju sebagai calon anggota DPR RI dari daerah pemilihan NTT II, yang meliputi Timor, Sumba Rote Ndao dan Sabu Raijua.
Menurut politisi Nasdem ini, Viktor Laiskodat tidak maju lagi sebagai calon gubernur bukan atas perintah ketua umum Partai Nasdem Surya Paloh, melainkan dari niatnya sendiri.
“Dia pastinya maju DPR RI dari Dapil NTT II. Tidak sih, intinya itu pak Surya Paloh memberi kita leluasa supaya melihat masing-masing topografinya untuk pembangunan,” jelas Julie Sutrisno Laiskodat, Sabtu (11/3/2023) sebagaimana diwartakan digtara.com – jaringan suara.com.
Beberapa waktu lalu Viktor Laiskodat pernah mengeluarkan statment untuk tidak maju lagi sebagai calon gubernur, karena ada hal besar di pusat yang akan diperjuangkan untuk NTT.
“Secara fisik mungkin saya tidak tahu tapi secara hati dia tidak meninggalkan NTT, malah ada hal besar yang harus diperjuangkan dari pusat,” ungkap Ketua DPW Partai Nasdem Bali itu.
Ia menambahkan, figur yang diusung dalam pemilihan gubernur NTT dari Partai Nasdem belum mau diumumkan, karena harus melalui tahapan survei.
Selain itu, pemilihan gubernur pada bulan November 2024 sehingga untuk tiket gubernur, walikota, dan bupati dilaksanakan pada bulan Februari 2024 mendatang.
“Jadi (bulan) Februari nya belum lewat jadi kalau nggak ada tiket percuma ngomong kan. Yang pasti saya sebagai ketua pemenangan akan mencari tiketnya untuk siapa yang maju dari Partai Nasdem,” tutup Julie Sutrisno Laiskodat.
Berita Terkait
-
Fraksi Partai Nasdem Dukung Pilkada Lewat DPRD: Sesuai Konstitusi dan Pancasila
-
Demi Generasi Digital Sehat: Fraksi Nasdem Dukung Penuh RUU Perlindungan Siber, Apa Isinya?
-
Soal Pemberian Gelar Pahlawan, Surya Paloh Ucapkan Selamat Kepada Keluarga Besar Pak Harto
-
Surya Paloh Bicara Soal PAW Usai Sahroni dan Nafa Urbach Disanksi MKD, Begini Katanya
-
Sempat Ketahuan Sampai Loncat dari Rooftop, Kisah Pelarian Ahmad Sahroni Saat Rumah Dijarah
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang