SuaraBali.id - Suami dari Wakil Gubernur NTB Sitti Rohmi Djalilah, Muhammad Khairul Rizal didepak dari Partai NasDem seusai dirinya menolak mencalonkan diri lagi sebagai anggota legislatif.
Ia kini berlabuh mengikuti jejak Muhammad Zainul Majdi alias Tuan Guru Bajang (TGB) ke Partai Perindo.
“Karena tiang (saya) sudah dicabut Kartu Tanda Anggota (KTA) dan tiang langsung diajak bergabung ke Perindo. Bismillah tiang berlabuh ke Perindo, Insya Allah,” aku Muhammad Khairul Rizal saat dihubungi Suara.com, Jumat sore (27/1/2023).
Sebelumnya, Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem NTB, Wahidjan membenarkan perihal pemberhentian, Muhammad Khairul Rizal dari partai, pemberhentian mulai per tanggal 18 Januari 2023 tidak lagi menjadi kader NasDem.
“Benar telah diberhentikan dan dicabut KTA Partai NasDem," kata Sekretaris DPW Partai NasDem NTB, Wahidjan
Alasan dikeluarkan, kata Wahidjan sebab tidak bersedia lagi menjadi calon legislatif 2024 dari Partai Nasdem dan Penandatanganan Pakta Integritas Partai NasDem.
“Yang kedua beliau tidak mau menandatangani pakta integritas dari NasDem," tambahnya.
Meskipun suami orang nomor 2 di NTB itu diberhentikan oleh partai, Wahidjan mengaku tidak berpengaruh pada Pemilu 2024 mendatang.
Terlebih dengan rencana keddatangan Bakal Calon Presiden (Bacapres) Anies Baswedan ke NTB
“Tidak terlalu berpengaruh, kami sudah memeriksa secara internal semua aspeknya sosial politik," tegasnya.
Kondisi ini pun diakui menimbulkan semangat kerja kerja konsolidasi lebih kuat ke dalam memperluas pengaruh politik Nasdem di tengah tengah masyarakat NTB.
“Apalagi dengan kehadiran Anies Baswedan sebagai Capres Dari Nasdem yg semakin membumi dan melekat di hati Rakyat NTB," pungkasnya.
Kontributor : Toni Hermawan
Berita Terkait
-
Fraksi Partai Nasdem Dukung Pilkada Lewat DPRD: Sesuai Konstitusi dan Pancasila
-
Demi Generasi Digital Sehat: Fraksi Nasdem Dukung Penuh RUU Perlindungan Siber, Apa Isinya?
-
Soal Pemberian Gelar Pahlawan, Surya Paloh Ucapkan Selamat Kepada Keluarga Besar Pak Harto
-
Surya Paloh Bicara Soal PAW Usai Sahroni dan Nafa Urbach Disanksi MKD, Begini Katanya
-
Sempat Ketahuan Sampai Loncat dari Rooftop, Kisah Pelarian Ahmad Sahroni Saat Rumah Dijarah
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?