SuaraBali.id - Pria bertato yang ditemukan tewas di aliran sungai Desa Buruan, Kecamatan Blahbatuh, Gianyar, Bali, Selasa (22/11/2022) terungkap bernama Sapoan Hadi (45), asal Banjar Margasengkala, Desa Bedulu, Kecamatan Blahbatuh, Gianyar, Bali.
Ia diketahui sehari-hari bekerja sebagai pedagang tahu. Jenazah korban kini berada di Rumah Sakit Sanjiwani Gianyar sementara polisi masih menyelidiki penyebab kematiannya.
Diberitakan sebelumnya, bahwa tak ada warga yang mengenali identitas pria yang mempunyai tato di lengan tersebut. Kepala Desa setempat yakin itu bukan warganya.
"Dari tiga banjar yang dilewati aliran sungai ini, satu pun tidak ada yang kenal. Kami yakin bukan warga Desa Buruan," kata Kepala Desa Buruan, Ketut Sumarda.
Awalnya warga yang sedang beraktivitas dekat sungai menemukan mayat tersebut. Penemuan mayat itu kemudian dilaporkan ke Polsek Blahbatuh.
Ketika polisi datang dan mengevakuasi mayat dari sungai ke pinggir jalan, mayat tersebut hanya memakai celana pendek dengan kondisi telungkup.
Menurut Sumarda, wajah mayat itu penuh luka lebam di bagian mata, hidung dan pelipis. Darah segar masih mengalir.
"Kakinya menjulur ke lubang, tangan di atas. Ada luka lebam," ujarnya. Kini jenazah dievakuasi ke RS Sanjiwani, Gianyar.
Baca Juga: Perbaiki Ban Motor Pecah, Made Sukadana Tertabrak Xenia Hingga Terpental Dan Tewas
Berita Terkait
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Matcha Kemasan Infus Viral, Menarik tapi Picu Dilema Etik Keamanan Pangan
-
Dorong Ekonomi Daerah, Pusat Bisnis Baru di Bali Fokus Kembangkan Kopi dan Cokelat Premium
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang