SuaraBali.id - Hingga saat ini selebgram Denise Chariesta masih terus berbicara tentang mantan kekasihnya RD, yang disebutnya sebagai pria beristri. Apa yang diungkapkan Denise Chariesta ini semakin liar karena tak kunjung dapat tanggapan apa-apa.
Baru-baru ini Denise Chariesta juga membuat pengakuan bahwa dirinya pernah dihamili RD namun keguguran saat di Amerika Serikat. Selain itu RD dituding kerap gunakan uang kantornya untuk menyenangkan banyak perempuan.
Denise Chariesta menyinggung RD suka menggunakan uang kantornya sebagai buntut dari kecurigaannya bahwa RD menggunakan buzzer di Twitter untuk menjatuhkan namanya.
“Mereka pakai buzzer. Tapi buzzer mereka jago banget sumpah. Bayarnya berapa? Susah sih orang kaya, ciye orang kaya. Orang kaya yang suka pakai duit kantor,” kata Denise Chariesta di Instastornynya.
RD menurut Denise Chariesta mempunyai jabatan sebagai bendahara. Oleh sebab itu RD bisa menggunakan uang tersebut sesuai kepentingannya.
“Si RD jadi bendahara tuh. Kalau enggak salah dia jadi bendahara karate-karate gitu deh. Apa namanya ya? Lupa gue namanya,” kata Denise Chariesta lagi.
Menurut Denise Chariesta RD menggunakan uang kantornya untuk check In dan pijat, serta membayar buzzer seperti yang dicurigainya.
“Nanti duitnya dipakai buat check in, sama buat apa namanya tuh? Pijat. Sama buat buzzer,” kata dia.
Seperti diketahui, dalam Vlog Denise Chariesta berjudul Da Tau series, ia juga mengungkap tentang kebiasaan RD yang sering menggunakan uang kantor untuk membelikan hadiah.
Baca Juga: Pria Idaman Denise Chariesta, Ganteng, Kaya, Royal, Tak Punya Medsos, Seperti RD?
Hadiah itu dibeli RD untuk diberikan kepadanya dan sejumlah wanita.
Merasa Banyak Musuh
Denise Chariesta merasa saat-saat ini adalah momen genting baginya. Terlebih setelah ia mengungkap masa lalunya yang jadi selingkuhan pria beristri, RD.
Ia takut ada yang mengiriminya makanan untuk endorse ternyata berisi racun.
Denise Chariesta pun meminta karyawannya untuk mencoba makanan yang akan di-endorse-nya lebih dulu, sebelum ia memakannya.
"Tapi, dites dulu ya sama Frida ya, ada racunnya atau enggak. Soalnya ini lagi masa-masa genting nih, musuh makin hari makin bertambah," ujar Denise Chariesta dalam Instagram Live dilansir dari YouTube Papah Upin Ipin, Selasa (22/11/2022).
Berita Terkait
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Sidang Vonis 15 Januari, Laras Faizati Minta Bebas dan Rayakan Ulang Tahun di Rumah
-
Minta Laras Faizati Divonis Bebas, Kuasa Hukum: Kritik Bukan Kejahatan!
-
Diisukan Jadi Simpanan Ridwan Kamil, Safa Marwah Nanggung Malu Hingga Orang Tua Digunjing Tetangga
-
Soal Isu Dapat Aliran Dana dari Ridwan Kamil, Safa Marwah Siap Diperiksa KPK
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk