SuaraBali.id - Sosok artis Reza Arap ternyata mangkir dari persidangan cerai dengan istrinya, Wendy Walters. Belakangan alasannya pun karena lebih memilih pergi ke Bali.
Hal ini diungkapkan kuasa hukum Wendy Walters, Johanes Gea. Dia mengungkapkan ketidakhadiran Reza Arap karena lebih memilih pekerjaan lainnya.
"Tiba-tiba kemarin diinformasikan, ada agenda pergi ke Bali gitu," ungkapnya.
"Ya penggugat sendiri kan banyak kerjaan juga ya. Banyak banget kerjaannya. Tapi mau beritikad baik untuk hadir ke proses mediasi ini. Jadi masih menghormati pengadilan, menghormati proses gitu," ujar Johanes.
Baca Juga: Reza Arap Pilih Pergi ke Bali Ketimbang Temui Wendy Walters di Sidang Cerai
Johanes menyayangkan sikap Reza Arap tersebut. Sebab kliennya sudah meluangkan waktu untuk bertemu empat mata dalam mediasi.
Johanes juga meminta Reza Arap untuk menunjukkan niat baik datang ke agenda mediasi pada 25 November mendatang. Sebab pengadilan masih mengupayakan kedua pasangan untuk bertemu lebih dulu sebelum menentukan sikap.
"Mediasi ini kan tujuannya untuk mempertemukan untuk kedua belah pihak gitu ya. Apa memang sudah bulat untuk cerai atau nggak, karena memang faktanya kedua belah pihak sudah bulat untuk mengakhiri gitu. Jadi harusnya hadir ya supaya prosesnya cepat," kata Johanes Gea.
"Kami harapkan dia kooperatif lah, tanggal 25 (November) datang, supaya ini bisa selesai segera," ujarnya lagi.
Melansir matamata.com-jaringan Suara.com, Wendy Walters menggugat cerai Reza Arap ke Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Pengadilan Jakarta Utara, Wendy Walters dan Reza Arap sudah dua kali diminta datang mediasi pada 15 dan 22 November 2022.
Gugatan cerai terdaftar dengan nomor register 712/Pdt.G/2022/PN Jkt.Utr sejak 27 Oktober 2022.
Berita Terkait
-
Cedera Leher, Wendy Walters Bagikan Kondisi Terkini usai Tertabrak Jetski
-
Niat Jalan-Jalan ke Danau Toba, Wendy Walters Malah Kena Apes Ditabrak Jet Ski
-
Jejak Digital Dukung 02 Viral Lagi, Reza Arap Bela Diri: Saya Minta Maaf
-
Deretan Publik Figur Tak Terima Usai Dituding Pendukung Prabowo-Gibran: Siapa Saja?
-
Jackson Wang Bersyukur Bisa ke Indonesia: Berat Badanku Naik 4 Kg dalam Seminggu
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
5 Restoran di Bali yang Cocok Untuk Acara Makan Bersama Keluarga
-
Thai Lion Air Kini Terbang dari Bali ke Bangkok, Jadwalnya 4 Kali Seminggu
-
Arus Balik dari Jawa ke Bali Mulai Meningkat, Akhir Pekan Diprediksi Jadi Puncaknya
-
7 Kolam Renang di Bali Murah Untuk Liburan Anak-anak
-
Dulu Turis Langsung ke Gili Trawangan, Kini Senggigi Dibidik: NTB Ubah Strategi Pariwisata