SuaraBali.id - Sosok artis Reza Arap ternyata mangkir dari persidangan cerai dengan istrinya, Wendy Walters. Belakangan alasannya pun karena lebih memilih pergi ke Bali.
Hal ini diungkapkan kuasa hukum Wendy Walters, Johanes Gea. Dia mengungkapkan ketidakhadiran Reza Arap karena lebih memilih pekerjaan lainnya.
"Tiba-tiba kemarin diinformasikan, ada agenda pergi ke Bali gitu," ungkapnya.
"Ya penggugat sendiri kan banyak kerjaan juga ya. Banyak banget kerjaannya. Tapi mau beritikad baik untuk hadir ke proses mediasi ini. Jadi masih menghormati pengadilan, menghormati proses gitu," ujar Johanes.
Johanes menyayangkan sikap Reza Arap tersebut. Sebab kliennya sudah meluangkan waktu untuk bertemu empat mata dalam mediasi.
Johanes juga meminta Reza Arap untuk menunjukkan niat baik datang ke agenda mediasi pada 25 November mendatang. Sebab pengadilan masih mengupayakan kedua pasangan untuk bertemu lebih dulu sebelum menentukan sikap.
"Mediasi ini kan tujuannya untuk mempertemukan untuk kedua belah pihak gitu ya. Apa memang sudah bulat untuk cerai atau nggak, karena memang faktanya kedua belah pihak sudah bulat untuk mengakhiri gitu. Jadi harusnya hadir ya supaya prosesnya cepat," kata Johanes Gea.
"Kami harapkan dia kooperatif lah, tanggal 25 (November) datang, supaya ini bisa selesai segera," ujarnya lagi.
Melansir matamata.com-jaringan Suara.com, Wendy Walters menggugat cerai Reza Arap ke Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Pengadilan Jakarta Utara, Wendy Walters dan Reza Arap sudah dua kali diminta datang mediasi pada 15 dan 22 November 2022.
Baca Juga: Reza Arap Pilih Pergi ke Bali Ketimbang Temui Wendy Walters di Sidang Cerai
Gugatan cerai terdaftar dengan nomor register 712/Pdt.G/2022/PN Jkt.Utr sejak 27 Oktober 2022.
Agenda mediasi belum berhasil dilaksanakan karena kedua pihak yang berperkara belum bertemu.
Rumor perselingkuhan Reza Arap dibenarkan Wendy Walters. Ia bahkan menyebut perselingkuhan sudah terjadi sejak mereka masih pacaran.
"Kenapa sempat nggak ketahuan sama aku, ya karena memang rapi dan orang-orang sekitar dia ngebantu semua," kata Wendy Walters.
Reza Arap ternyata juga sempat menggugat cerai Wendy Walters ke Pengadilan Agama Jakarta Utara pada 17 Maret 2022. Namun ia mencabut gugatan pada 31 Maret 2022.
Apalagi Reza Arap dan Wendy Walters sudah tidak tinggal serumah lagi karena sering cekcok.
Berita Terkait
-
Reza Arap Pilih Pergi ke Bali Ketimbang Temui Wendy Walters di Sidang Cerai
-
Reza Arap Tak Datang Sidang Cerai, Wendy Walters Nangis Merasa Dipermainkan
-
Sudah Mantap Bercerai, Sidang Perdana Reza Arap dan Wendy Walters Digelar di PN Jakarta Utara
-
Setelah Kang Dedi dan Ambu Anne, Kini Reza Arap dan Wendy Walters Akan Bertemu untuk Mediasi
-
Gugat Cerai Reza Arap, Wendy Walters Minta Harta Gono-Gini!
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang