SuaraBali.id - Menjelang perhelatan World Superbike yang kedua di Sirkuit Mandalika, kawasan tersebut mulai dipercantik, lintasan sirkuit Mandalika dilakukan pengaspalan.
Pengaspalan ini direncanakan rampung 100 persen menggunakan bahan dari bebatuan lokal wilayah Lombok dan sebagain dari Lampung.
Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association MGPA Priandhi Satria mengatakan dalam pengaspalan material batuan dipasok dari Lombok dan sebagian dari Lampung.
Sebab Dromo (konsultan desain asal Italia) meminta ukuran batuan-batuan tertentu. Dromo sendiri memiliki pengalaman membuat sirkuit dari nol dan perbaikan-perbaikan sirkuit.
"Untuk pengaspalan direncanakan selesai 100 persen sore ini,” kata pria yang akrab Andi usai mengikuti rakor persiapan WSBK 2022, Selasa (25/10/2022).
Canggihnya, untuk aspalnya sendiri didatangkan dari luar negeri, Dromo pun telah melakukan pencampuran aspal yang dicoba di Italia dan Jerman dan disesuaikan dengan kondisi cuaca yang ada di sirkuit Mandalika.
"Dromo ini sudah memiliki pengalaman", tambahnya.
Untuk diketahui, pengaspalan ulang sirkuit tidak lagi menggunakan teknologi Stone Mastic Asphalt (SMA). Namun dikerjakan oleh PT PP (Persero) dengan sub kontraktor konsultan desain dan supervisi Studio Dromo Italia.
"Teknologi tidak menggunakan SMA lagi", akunya.
Usai pengaspalan ulang kering akan dilanjutkan dengan pengecatan yang direncananya minggu depan. Sebab pengecatan tidak memakan waktu yang lama.
"Masih banyak waktu pengecatan juga tidak lama. Semangat membersarkan Mandalika", pungkasnya.
Kontributor : Toni Hermawan
Berita Terkait
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Kisah Pemilik Bengkel Disulap Jadi Pembalap Profesional di Sirkuit Mandalika
-
Dari Bengkel ke Lintasan Balap, Mitra Bengkel Rasakan Sensasi Jadi Pembalap Sehari
-
Sirkuit Mandalika Umumkan Kalender Event 2026: dari MotoGP hingga Balap Ketahanan
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain