SuaraBali.id - Selebgram Denise Chariesta kembali mengungkit soal RD selingkuhannya yang disebut seorang pria beristri.
Selama berselingkuh 4 tahun dengan pria yang disebut-sebut warganet suami dari Ayu Dewi ini, Denise Chariesta mendapat barang salah satunya adalah sebuah dispenser.
Alasan Denise Chariesta menjual dispenser tersebut karena mengaku butuh uang untuk membayar kontrakan.
Si penjual bunga ini pun melelangnya dengan penawaran harga awal Rp 100.000.
"Tadinya mau kasih ke orang, tapi dipikir gue lagi BU buat bayar kontrakan, jadi gue lelang aja," kata Denise Chariesta di Instagram pada Minggu (23/10/2022).
Meski harga awalannya hanya Rp 100.000, Denise Chariesta tidak menutup kemungkinan menjual barang tersebut dengan harga tinggi. Semua, tergantung penawaran dari warganet.
"Nanti yang nawar paling gede, itu yang dikirim dispenser," kata Denise Chariesta.
Dispenser pemberian RD itu dipastikan Denise Chariesta dalam kondisi baik. Bahkan ia berani memberikan garansi uang kembali jika barang itu rusak.
Bukan hanya butuh uang, Denise Chariesta juga mau menghilangkan barang-barang pemberian RD. Selain dispenser, masih ada lainnya yang belum dibongkar si penjual bunga.
"Ini gue lelang karena gue sudah tidak mau lihat lagi barang-barang dari dia, nggak mau ingat lagi. Makanya gue mau lelang semua barang dia," paparnya.
Sedangkan Komika Mongol Stres lantas menawar Rp 300.000. Namun penawaran tersebut belum mendapat respons dari Denise Chariesta.
Sementara warganet lain mencoba menawarkan harga, lainnya mencibir Denise Chariesta yang disebut mulai jatuh miskin.
"Sudah kere ya? Makanya dijual dengan dengan harga tertinggi baru dilepas," kata @liana.a._69.
"Segala konten, katanya orang kayee, lepas dari laki orang baru deh segala BU ketahuan," timpal @tiurmaborutupang.
"4 tahun dapat itu (dispenser) doang?" sindir netizen lain
Berita Terkait
-
Hadiri Premier Film Penerbangan Terakhir, Bella Damaika Mantan Selingkuhan Pilot Tuai Hujatan
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Diisukan Jadi Simpanan Ridwan Kamil, Safa Marwah Nanggung Malu Hingga Orang Tua Digunjing Tetangga
-
Penjelasan Safa Marwah Soal Hubungan dengan Ridwan Kamil, Isi DM Lisa Mariana Diungkap
-
Terseret Isu Jadi Simpanan Ridwan Kamil, Intip 6 Adu Gaya Aura Kasih vs Safa Marwah
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa