SuaraBali.id - Aparat gabungan membantu mengevakuasi korban bencana angin puting beliung yang menerjang puluhan rumah warga di Desa Sorisakolo, Kecamatan Dompu, Nusa Tenggara Barat pada Jumat (21/10/2022).
Bencana angin puting beliung mengakibatkan puluhan rumah rusak dan sejumlah pohon tumbang.
"Tak hanya itu, bangunan bagian atap dan tembok di SMPN 1 Dompu, Kelurahan Bali, ambruk akibat amukan angin disertai hujan yang melanda Desa Sori Sakolo dan sekitarnya," kata Kapolres Dompu AKBP Iwan Hidayat, Jumat (22/10/2022).
Ia menyebut taka da korban jiwa akan tetapi kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Baca Juga: One Gate System Gili Tramena Bali Jadi Polemik, Gubernur NTB Sebut Ini Ikhtiar
Ia mengatakan berdasarkan data sementara, jumlah rumah rusak usai diidentifikasi berjumlah 35 unit di Dusun Saleko Bawah, 13 rumah di Dusun Maulana Selatan , 11 rumah di Dusun Maulana Utara, satu rumah di Dusun Sorisakolo Barat, dan enam rumah di Dusun Sorisakolo Timur.
"Ada 66 rumah yang rusak berat dan ringan di empat lima dusun di wilayah setempat," katanya.
Sejauh ini warga memilih tak mengungsi dan bertahan di rumah masing-masing dengan memasang terpal sebagai atap rumah sementara, katanya.
"Ada yang memperbaiki sendiri dan memasang kembali atap rumahnya dibantu warga bersama petugas," kata dia.
Ia mengatakan Polres Dompu telah berkoordinasi dengan pemerintah daerah menangani korban angin puting beliung, sekaligus meminta warga meningkatkan kewaspadaan munculnya potensi bencana alam lainnya.
Baca Juga: Sepekan Jelang WSBK di Sirkuit Mandalika, Parkir Diubah, Penjualan Tiket Digenjot
"Kita mengimbau masyarakat untuk mewaspadai dampak curah hujan tinggi yang disertai kilat dan angin kencang," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Hasil Hitung Cepat KedaiKOPI: Iqbal-Indah Unggul Jauh dari Dua Lawannya di Pilgub NTB, Suara Masuk 78 Persen
-
Ujaran Kebencian Selama Pilkada Serentak Lebih Banyak Dibandingkan Saat Pilpres, Ada Faktor Kesengajaan?
-
Antara Koalisi Dan Patriarki di Pilkada NTB, Ujaran Kebencian Bermunculan Sudutkan Perempuan
-
Pilgub NTB: Tak Ada yang Berani Bicara Isu Perempuan, Para Calon Gubernur Dinilai Cari Aman
-
KPK Panggil Ketua dan Sekretaris Pokja Kasus Dugaan Korupsi Proyek Shelter Tsunami di NTB
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Rencana Koster Setelah Mengunci Kemenangan di Pilgub Bali 2024 Nanti
-
Wilayah NTB Diperkirakan Hujan Sepekan Ke Depan, Udara Akan Sedikit Lebih Sejuk
-
Ada Potensi Pertumbuhan Awan Hujan Meningkat di Bali, BMKG Minta Waspadai Cuaca Ekstrem
-
7 Petugas TPS di Bali Tumbang, Asam Lambung, Keguguran Hingga 1 Orang Meninggal Dunia
-
Potret Luna Bijl, Kekasih Maarten Paes yang Juga Model Selingkaran Gigi Hadid