SuaraBali.id - Aktor Denny Sumargo yang belakangan aktif menjadi konten creator dengan video-video kreatif dan lucu ternyata punya sisi lain dalam kehidupan rumah tangganya.
Ia pun ternyata menyimpan kesedihan karena harapannya memiliki momongan belum terwujud. Istrinya disebut keguguran sudah dua kali.
Seperti diketahui Denny Sumargo telah menikah dengan Olivial Allan dan kerap kali bekerja bersama.
Hal ini ia sampaikan melalui podcast bersama dr. Richard Lee yang diunggah beberapa waktu lalu. Sampai Rabu (19/10/2022), video ini sudah ditonton sampai 977 ribu kali.
Denny Sumargo saat itu didapuk jadi bintang tamu dalam podcast dr Richard Lee. Ia membeberkan tentang keinginan dan perjuangannya memiliki anak.
Denny Sumargo mengaku dirinya dan Olivia Allan ingin memiliki anak. Akan tetapi ia sulit menjawab jumlah anak yang diinginkannya.
Ini karena Denny Sumargo ternyata memiliki pengalaman yang menyakitkan terkait hal tersebut. Tanpa banyak diketahui, ternyata Olivia pernah mengalami keguguran.
Bukan hanya sekali, istri dari Denny Sumargo tersebut mengalami keguguran sampai dua kali. Sejak saat itu pun, mereka memilih untuk berserah diri kepada Tuhan.
"Udah keguguran istri gue dua kali. Kau jangan tanya punya anak berapa," kata Denny Sumargo saat diwawancarai oleh dr. Richard Lee.
Denny Sumago mengungkap bahwa sebenarnya ia sendiri memang menginginkan dua orang anak. Namun jika yang diberikan oleh Tuhan hanya satu, ia tetap berterima kasih.
"Gue kalo bisa sih dua ya. Tapi kalau dari Tuhan kasih satu saja, kami sudah terima kasih," tambah Denny Sumargo.
Namun pasangan itu sudah menyiapkan skenario terburuk yang bisa saja terjadi. Termasuk jika nantinya mereka tidak diberi kesempatan untuk memiliki anak.
Jika ternyata tidak mendapatkan anak, mereka memilih untuk menerima sembari menangis. Pada akhirnya, menurut Denny, itu adalah kehendak dari Tuhan.
"Kalau Tuhan enggak kasih, kami akan terima kasih dengan air mata. Iya bro, mau apalagi," ujar Denny Sumargo.
Tag
Berita Terkait
-
Reni Effendi Klarifikasi soal Foto dr Richard Lee bareng Cewek: Saya Tahu Siapa Suami Saya
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Status Tersangka Tak Membuat Dokter Richard Lee Ditahan, Polisi Beberkan Alasan Kuncinya
-
Dokter Richard Lee Tak Ditahan, Deddy Corbuzier Singgung soal Kebal Hukum
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang