SuaraBali.id - Gelaran World Superbike (WSBK) 11-13 November di Sirkuit Mandalika ditargetkan untuk dihadiri sebanyak 45.000 orang. Untuk itu, pemerintah bersama panitia terus menggenjot penjualan tiket.
Bahkan sudah disiapkan tiga mobil keliling untuk menjual tiket di tempat-tempat keramaian supaya dapat menjangkau masyarakat.
Informasinya tiket yang terjual hingga Selasa (11/10/2022) lalu sebanyak 10.000 lembar atau 20 persen.
Komandan Lapangan WSBK Mandalika 2022, Jamaluddin Maladi mengatakan penjualan tiket secara ofline bisa di kunjungi di pintu masuk sirkuit Mandalika, Lombok Epicentrum Mall, Dishub NTB, NTB Mall, dan counter penjualan tiket WSBK juga dapat di jumpai di kantor gubernur NTB.
"Tadi sudah launching counter penjualan tiket di kantor gubernur NTB,” aku Jamaluddin saat ditemui Suara.com, Selasa (18/10/2022).
Warga NTB Diskon 50 Persen
Jamaluddin mengatakan, MGPA telah memberikan diskon harga tiket hingga 50 persen. Kategori tiket yang diberikan diskon 50 persen adalah semua jenis tiket area grandstand dan festival.
"Mari ramai-ramai kita dukung mumpung warga lokal NTB dapat diskon 50 persen,” katanya.
Ia juga mempersilahkan masyarakat ataupun anak muda yang ingin berbisnis menjadi reseller tiket WSBK. Nantinya akan mendapatkan keuntungan 10 persen.
"Ayo mari siapapun yang ini menjadi duta tiket dipersilakan,” jelasnya.
Kontributor: Toni Hermawan
Berita Terkait
-
Belasan Tiang Listrik Roboh di Mandalika, Bupati Lombok Tengah Kerahkan 5 OPD
-
Menjaga Pesisir Sumbawa Melalui Ekowisata Mangrove Nanga Sira Desa Penyaring
-
Misteri 40 Menit di Kamar Mandi, Misri Puspita Bakal Bersaksi di Sidang Pembunuhan Brigadir Nurhadi
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Tersangka Korupsi Pokir Dinsos Lombok Barat Belum Ditahan, Kejari Mataram Beberkan Alasannya
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali