SuaraBali.id - Lesti Kejora akhirnya hanya menjalani umrah lima hari, yakni 4 hari di Mekkah, dan sehari di Madinah. Ia akhirnya kembali pulang ke Indonesia setelah mengetahui Rizky Billar menjadi tersangka kasus KDRT yang dilaporkannya.
Ustaz yang mendampingi Lesti Kejora selama umroh menyatakan bahwa Lesti Kejora terlihat dalam kondisi yang tidak baik-baik saja. Ia juga sampai meminta para jamaah tidak mengajak Lesti Kejora berfoto saat bertemu dalam ibadah umrah.
“Beliau kelihatan dalam keadaan istilahnya tidak baik-baik saja. Makanya nggak mau jemaah foto-foto dengan beliau, karena kondisinya,” kata ustad bernama Jamaluddin di Youtube Lukman Madinah, Kamis (13/10/2022).
Ustaz yang berasal dari Lombok itu menjelaskan bahwa mertuanya sebenarnya sangat mengidolakan Lesti kejora, namun karena kondisi Lesti Kejora yang kurang baik maka dia meminta maaf untuk tidak ada foto-foto.
“Jadi maaf, kita harus berempati. Harus tahu kondisi,” katanya.
Ia menjelaskan bahwa Lesti Kejora dan rombongannya, yang total sebanyak 13 orang, menjalankan ibadah umrah selama lima hari.
Empat hari di Mekkah, dan sehari di Madinah. Di Madinah mestinya bisa lebih lama, namun dipercepat kepulangannya.
“Alhamdulillah, di Madinah hanya sehari tapi selesai,” katanya.
Dalam video di Youtube tersebut, Baby L, orang tuanya, dan rombongannya yang berjumlah total 13 orang tampak berangkat dari hotel menuju Bandara Madinah.
Mereka menggunakan penerbangan Garuda Indonesia menuju Jakarta pada Rabu (12/10/2022) Pukul 22.25 waktu setempat.
Selisih Madinah dengan Jakarta adalah empat jam. Berarti, Keberangkatan Lesti Kejora dari Madinah adalah Pukul 02.25 WIB.
“Lesti Kejora hari ini mendadak pulang karena ada urusan di Jakarta,” kata Lukman Madinah dalam Youtube-nya.
Ia jug menunjukkan sejumlah barang bawaan dinaikkan ke taksi. Salah satu barang bawaannya adalah air zamzam.
Tersorot juga dalam tiket saat boarding nama Lestiani Mulyana alias Lesti Kejora. Berikut tiket anggota rombongan, termasuk Endang Mulyana, ayah Lesti.
Lesti terlihat mengenakan pakaian terusan warna hitam dan menutup masker warna senada. Sedangkan Leslar tampak digendong.
Berita Terkait
-
Korban Baru Shin Tae-yong! Manajer Timnas Arab Saudi Mundur Usai Dihajar Marselino Ferdinan
-
Viral Kritik Kemenangan atas Arab Saudi, Intip Prestasi Diego Michiels Ketika Bela Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Diminta Tak Cepat Puas, Ini Pesan Mendalam Erick Thohir
-
Gilas Arab Saudi, Bung Towel: Timnas Indonesia Bagus karena Kualitas Pemain atau Shin Tae-yong?
-
Apa Boleh Transgender Umroh dan Haji?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Kisah Pilu Petrus Saksikan Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Menghantam Rumahnya
-
Setelah Tahu Akan Dipindahkan ke Australia, Ini Respons Scott Rush Bali Nine
-
DPRD Pilih Alphard Baru Ketimbang Mobil Listrik Karena Fasilitas di Bali Belum Memadai
-
Hujan Berpotensi Menurunkan Keinginan Warga Untuk Mencoblos ke TPS
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru