SuaraBali.id - Happy Salma kini banyak menghabiskan waktunya di Bali semenjak menikah dengan Tjokorda Bagus Dwi Santana Kertayasa.
Melalui pernikahan dengan bangsawan asal Bali ini, Happy Salma dikaruniai dua orang anak, satu putri dan satu putra.
Anak pertama Happy Salma bernama Tjokorda Sri Kinandari Kerthyasa kini berusia tujuh tahun. Happy Salma atau sering disapa Tjok Kina. Ia juga kerap membagikan foto bersama sang putri.
Pemain sinetron yang juga masih aktif di seni teater ini pun membagikan unggahan yang langsung jadi sorotan publik. Ia memamerkan fotonya di masa lalu.
"1995 dan 2022," tulis Happy Salma di Instagram pada Kamis (25/8/2022). Sampai saat ini, unggahan Happy Salma sudah mendapatkan sekitar 1,3 ribu likes.
Selain itu, ia juga memamerkan tiga jenis foto dan dua kolase. Untuk kolase pertama, ada foto dirinya pada tahun 1995 dan potret terkini pada tahun 2022.
Foto jadul yang diletakkan di sebelah kiri memperlihatkan Happy Salma yang tengah tersenyum manis ke arah kamera. Ia mengenakan dress putih motif dengan model yang tak kalah simpel.
Sementara itu, di sebelah kanan, ada foto dirinya yang terkini. Ia mengenakan pakaian motif garis-garis, dengan aksen songket di bawah dan pergelangan tangan.
Satu-satunya persamaan dari kedua foto tersebut adalah senyumannya yang masih terlihat manis. Tak hanya itu, masih berusia 15 tahun saat tahun 1995, dirinya terlihat awet muda saat ini.
Baca Juga: Hasil Autopsi Mayat Perempuan di Hutan Klatakan Jembrana : Sejumlah Jari Patah
Pada kolase kedua, ia menyandingkan potret jadulnya dengan foto putri sulungnya. Dipanggil dengan Tjok Kina, putrinya mengenakan dress putih dan tersenyum malu-malu ke kamera.
Unggahan Happy Salma ini mengundang warganet untuk berkomentar. Ada yang takjub dengan awet mudanya dan ada yang memuji kecantikan putrinya.
"Kina dan Mama, mirip manisnyaa," kata seorang warganet.
"Aduhhh gemes ama Kina," komentar lainnya.
"Ini Kak Happy makan apa yah? Wajahnya bisa awet banget," tambah yang lain.
Berita Terkait
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien