
SuaraBali.id - Polresta Denpasar pada Kamis (11/8/2022) pukul 22.45 Wita melaksanakan patroli guna mengantisipasi aksi kriminalitas yang sering menimpa wisatawan di wilayah Kuta, Badung, Bali.
"Mulai malam ini dan seterusnya kita akan lebih memprioritaskan keamanan Kuta. Saya selaku Kapolresta akan selalu hadir bersama rekan-rekan sekalian," kata Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas, Jumat (12/8/2022).
Menurutnya pengamanan jalan di wilayah Kuta tersebut sangat penting dan mendesak mengingat beberapa peristiwa penjambretan yang beberapa waktu lalu dialami oleh beberapa wisatawan asing yang berlibur di Kuta.
“Ada tiga lokasi yang disisir yakni sepanjang jalan Legian, Popies 1 dan 2, dimana kami lakukan pemeriksaan kepada setiap pengunjung dan beri jaminan keamanan," kata Kapolresta.
Dalam pengamanan tersebut, satu unit personel Sabhara yang juga dibackup dari Dit Samapta Polda Bali untuk bersiaga hingga dini hari di depan Monumen Ground Zero, Kuta, Bali.
Hal ini juga sebagai upaya menjaga citra pariwisata dan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) wilayah menjelang perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang akan berlangsung di Nusa Dua, Bali November mendatang.
Kegiatan tersebut, kata Kapolresta, mengedepankan tindakan preemtif dan preventif dengan memberikan imbauan dan pendekatan salah satunya patroli dialogis yang dilakukan personel berseragam dinas maupun tidak.
Dalam tindakan preemtif, Polresta melaksanakan tugas kepolisian dengan mengedepankan imbauan dan pendekatan kepada masyarakat dengan tujuan menghindari munculnya potensi terjadinya permasalahan sosial dan kejahatan di masyarakat.
"Tindakan preemtif ini dilakukan dengan komunikasi yang bersifat persuasif dan mengajak masyarakat yang ada di wilayah Kuta untuk melakukan hal yang seharusnya dilakukan dan tidak melakukan hal-hal yang dilarang menurut aturan dan norma sosial kemasyarakatan," katanya.
Sedangkan, pada tindakan preventif Polresta melakukan kegiatan dengan tujuan untuk mencegah tindakan-tindakan masyarakat yang berpotensi menjadi permasalahan sosial dan tindakan kejahatan. Tindakan Preventif sendiri dilaksanakan oleh fungsi Sabhara dan Intelijen Polri.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Persija Jakarta Perpanjang Tren Positif di Kandang, Tuah JIS Jadi Sorotan
-
2 Pemain Abroad Curi Start Latihan Pribadi di Bali Jelang TC Timnas Indonesia
-
Thom Haye Bongkar Fakta Mengejutkan! Lebih Suka Bali Dibanding Jakarta untuk TC Timnas Indonesia
-
Wonderkid 21 Tahun Minat Gabung Timnas Indonesia U-23, Sudah Tembus Skuad Utama di Klubnya
-
Selamat Datang Shyane Pattynama! Dianggap Cocok Bela 3 Klub Liga 1 Ini
Terpopuler
- Shin Tae-yong: Saya Sudah Sering Katakan, Liga Indonesia Harus...
- Selamat Datang Penyerang Keturunan! 2 Tak Perlu Naturalisasi untuk Bela Timnas Indonesia U-23
- 10 Aplikasi Penghasil Uang Resmi Didukung Pemerintah Bisa Cuan Jutaan Rupiah
- 3 Bek Asing Jago yang Bisa Direkrut PSM Makassar untuk Gantikan Yuran Fernandes
- Alhamdulillah Elkan Baggott Tak Jadi Pergi
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP NFC Murah Terbaik Mei 2025, Harga cuma Rp 2 Jutaan
-
Pungli ke Pedagang Kaki Lima, Warga Kampung Baru Diciduk Anggota Polsek Pasar Kliwon
-
8 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Terbaik Mei 2025, Terang Meski di Bawah Terik Matahari
-
Potret Denny Landzaat Nikahi Annemarie de Waal di Gereja Maluku
-
Bak Bumi dan Langit! Beda Branko Ivankovic dengan Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs China
Terkini
-
Masih Ilegal di Bali, Koster Tegaskan Tak Akan Terima Jika GRIB Jaya Mendaftar di Bali
-
Klaim Terus Sampai Kaya, Link DANA Kaget Hari Ini yang Bisa Segera Diakses Berisi Cuan
-
Pihak Kim Soo-hyun Sebut Rekaman Kim Sae Ron Buatan AI, Palsu Hingga Penipu
-
Sosok Dan Profil Cinta Brian, Aktor Asal Bali yang Diduga Pacar Baru Gisella Anastasia
-
Libur Panjang Jangan Lupa DANA Kaget Agar Tidak Boncos Buat Jajan