SuaraBali.id - Komika Bintang Emon kembali mencuitkan kasus hangat yang sedang banyak dibahas di negeri ini. Komika yang terkenal kritis ini kini mengomentari soal CCTV Kejaksaan RI.
Ia pun menandai akun Instagram Kejaksaan RI dan merekomendasikan CCTV di rumahnya. Menurut Bintang Emon itu adalah CCTV kebanggannya dan dijamin bisa menyimpan hasil rekaman tanpa perlu orang-orang penting ikut turun tangan.
"Halo guys. Gue mau ngerekomendasiin CCTV kebanggaan gue nih. Ini kapan pun lu mau liat videonya, bisa," ujar Bintang Emon sambil menunjukkan CCTV di rumahnya melalui unggahan Instagram pada Kamis (11/8/2022).
"Nggak perlu nunggu Yang Dipertuan Agung Opung Luhut turun tangan buat videonya kebuka. Nggak usah nungguin bikin bingung dulu di masyarakat. Polisi A bilang bisa, polisi B bilang CCTV-nya mati," sindir Bintang Emon.
Bintang Emon diduga mengomentari kasus penembakan Brigadir J atas perintah Ferdy Sambo yang baru-baru ini ditetapkan sebagai tersangka.
Bintang seolah ingin menyampaikan apabila CCTV miliknya lebih handal dan canggih ketimbang yang ada di Kejaksaan.
"Kapan pun mau diliat, ini bisa! Jadi buat Kejaksaan Agung kalo misalnya kantor lu nyimpen bukti korupsi gede-gedean atau nyimpen tahanan yang lari ke luar negeri, gedung lu kebakaran sampe ini kameranya ancur, tenang! File-nya tetep ada di HP lu. Jadi kapanpun mau diusut, tetep bisa," terang Bintang Emon.
Bahkan Bintang Emon berjanji akan membelikan CCTV untuk Kejaksaan Agung apabila dirinya dihubungi.
"Yuk buat temen-temen yang mau tau, langsung cek keranjang kuning. Buat Kejaksaan Agung, DM aja ntar gue traktir satu lantai," pungkasnya.
Keberanian Bintang Emon dalam menyampaikan pemikirannya lewat konten kembali menuai pujian. Namun warganet sekaligus menyampaikan kekhawatiran kepada Alca Octaviani yang kini telah menjadi istri Bintang Emon apabila konten ini mendadak dipersoalkan lewat jalur hukum.
Berita Terkait
-
Viral! Bocah Menangis Menolak Pulang, Minta Ayah Nikahi Gurunya
-
Apa Itu Segitiga Kematian di Wajah? Viral Kisah Suami Meninggal Usai Istri Iseng Pencet Jerawatnya
-
Viral Purbaya Resmikan Pinjol Yayasan Al Mubarok, Kemenkeu Pastikan Hoaks
-
Ketika Perhatian Menjadi Senjata: Membaca Ulang Ancaman Child Grooming
-
Tren Media Sosial Cepat Berganti: Kemampuan Adaptasi atau Mudah Melupa?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain