SuaraBali.id - Jemaah haji dari provinsi Nusa Tenggara Barat akan mulai tiba di Tanah Air secara bertahap mulai 1 Agustus 2022. Hal ini disampaikan oleh PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
"Jadwal kepulangan jamaah haji asal NTB mulai 1 hingga 8 Agustus mendatang," kata Humas PT Angkasa Pura I Bandara Lombok Arif Haryanto, Selasa (26/7/2022).
Menurutnya, Jemaah haji asal NTB kloter pertama ini akan tiba di Bandara Lombok pada 1 Agustus 2022 pukul 07.00 Wita.
Sedangkan pada kloter kedua 3 Agustus 2022 pukul 01.05 Wita, kloter tiga 4 Agustus dan tiba pukul 09.10 Wita, kloter empat pada 5 Agustus dan tiba pukul 15.40 Wita.
Pada kolter lima pada 6 Agustus dan tiba pukul 23.05 Wita. Sedangkan jamaah haji kloter enam (campuran) pada 8 Agustus dan tiba di Bandara Lombok pukul 08.40 Wita.
"Jamaah haji asal NTB kembali ke Tanah Air menggunakan pesawat Garuda Indonesia dari Embarkasi Mekkah menuju Debarkasi Bandara Lombok, kecuali kloter campuran menuju Embarkasi Jakarta, baru diterbangkan ke Lombok," katanya.
Saat ini, jumlah penumpang di Bandara Lombok saat ini masih normal atau masih rata-rata di angka 6.000 per hari, baik keberangkatan maupun kedatangan.
"Jumlah penumpang masih stabil di angka 6.000 per hari," katanya.
Keberangkatan 2.074 jamaah calon haji asal NTB dibagi menjadi enam kloter. Jadwal keberangkatan pada tanggal 20-27 Juni 2022.
Sedangkan untuk kepulangan jamaah haji dijadwalkan pada 1 hingga 8 Agustus 2022. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Misteri 40 Menit di Kamar Mandi, Misri Puspita Bakal Bersaksi di Sidang Pembunuhan Brigadir Nurhadi
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Tersangka Korupsi Pokir Dinsos Lombok Barat Belum Ditahan, Kejari Mataram Beberkan Alasannya
-
Terdampak Bencana, Sekitar 20 Ribu Calon Jemaah Haji Asal Sumatra Terancam Gagal Berangkat?
-
Transformasi Desa Bilebante: Dari Bekas Tambang Pasir Jadi Desa Wisata Hijau
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang