SuaraBali.id - Siaran Langsung laga perdana di Liga 1 2022/2023 akan ditayangkan hari ini, termasuk laga Bali United melawan Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta, malam ini Sabtu (23/4/2022).
Laga Bali United vs persija akan disiarkan secara langsung melalui indosiar.com, pukul 20.00 WIB. Bali United akan melawan klub besar sekelas Persija Jakarta yang notabene juara Liga 1 musim lalu.
Selain itu Persija Jakarta juga mantan asuhan Coach Stefano Cugurra Teco yang kini menjadi pelatih Bali United.
Laga Perdana Bali United vs Persija dalam Liga 1 2022/2023, bisa disaksikan melalui live streaming Indosiar.com dan Vidio.com, malam ini, Sabtu (23/7/2022) pukul 20.00 WIB.
Link Bali United Vs Persija Jakarta.
Dalam laga pembuka Liga 1 2022/2023 ini, pelatih Persija Jakarta Thomas Doll membawa 21 pemain termasuk trio Penggawa asing untuk laga ini.
Thomas Doll menjelaskan pemain yang dibawa untuk laga ini sudah siap bertanding. Bahkan, Andritany Ardhiyasa dan kawan-kawan siap meraup tiga poin di kandang lawan.
"Persiapan tim sudah sangat bagus dalam seminggu ini. Puji tuhan kondisi pemain juga dalam kondisi yang baik untuk pertandingan besok melawan tuan rumah. Tim siap memberikan yang terbaik,” kata Thomas Doll dilansir dari laman resmi klub.
Dari nama-nama yang dibawa, Thomas Doll hanya memboyong dua kiper. Mereka adalah Andritany Ardhiyasa dan Cahya Supriadi.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Liga 1 2022, Rans Nusantara FC Hingga Bali United Vs Persija Jakarta
Tiga pemain asing langsung disiapkan untuk membuat Persija semakin kuat menahan gempuran Bali United. Mereka adalah Ondrej Kudela, Hanno Behrens, dan Michael Krmencik.
Selain itu, juru formasi asal Jerman itu membawa penggawa Timnas Indonesia U-19, yakni Cahya Supriadi dan Muhammad Ferarri.
Tentu, hasil kemenangan penting didapat Persija. Perolehan tiga poin akan membuat tim kesayangan Jakmania itu meningkat rasa percaya dirinya.
Daftar Pemain Persija Jakarta Untuk Melawan Bali United:
Kiper: Andritany Ardhiyasa, Cahya Supriadi
Belakang: Frengky Deaner Missa, Ilham Rio Fahmi, Firza Andika, Ondrej Kudela, Maman Abdurahman, Ryuji Utomo, Rezaldi Hehanussa, Muhammad Ferarri
Tag
Berita Terkait
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Momen Persija Tiba di Markas Persib Bandung dengan Pengawalan 6 Rantis
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang