SuaraBali.id - Gadis asal Desa Kemasan Kecamatan Polokarto, Kabupaten Sukoharjo dikabarkan hilang menjelang hari pernikahannya. Ia adalah DM (25) yang kabarnya kabur karena menolak untuk dijodohkan.
Ia yang sempat hilang saat pernikahaannya ditemukan di sebuah Home Stay yang berada di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Hilangnya DM menjelang hari pernikahan sempat menjadi viral di media sosial (medsos) khususnya di wilayah Sukoharjo.
Informasi yang diterima, DM meninggalkan rumah pada, Senin (11/7/2022) kemarin pukul 22.30 WIB.
DM, pergi menggunakan transportasi online melakukan chek in di salah satu hotel Solo sampai, Selasa (12/7/2022) 11.00 WIB.
Ia pun pergi hotel menuju Stasiun Purwosari dan pergi Stasiun Tugu DIY menggunakan KRL.
Dari sana DM melakukan chek in di salah satu Home stay DIY.
Pada, Rabu (13/7/2022), DM lalu menggunakan transportasi online untuk chek in di salah satu penginapan di DIY sampai saat ditemukan oleh Resmob Sukoharjo.
"Alhamdulillah, anggota Polres Sukoharjo berhasil menemukan DM pada, Kamis (14/7/2022) di Yogyakarta," ujar Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho S, Jumat (15/7/2022).
Dari pemeriksaan yang dilakukan, DM nekat meninggalkan rumah karena adanya permasalahan keluarga.
DM mengaku tidak mau dijodohkan oleh orang tua dan sudah memiliki pacar warga Desa Kemasan, Kecamatan Polokarto.
"Dia ingin membuktikan kepada orang tuanya bahwa sudah mempunyai pacar dan tidak mau untuk dinikahkan. Jadi ada masalah keluarga, sehingga memutuskan meninggalkan rumah," pungkas dia.
Berita Terkait
-
Viral Purbaya Resmikan Pinjol Yayasan Al Mubarok, Kemenkeu Pastikan Hoaks
-
Sempat Putus Asa, Pasangan Pengantin Ini Tetap Gelar Resepsi di Tengah Banjir
-
Ketika Perhatian Menjadi Senjata: Membaca Ulang Ancaman Child Grooming
-
Tren Media Sosial Cepat Berganti: Kemampuan Adaptasi atau Mudah Melupa?
-
India Open 2026 Viral: Polusi Ekstrem, Kotoran Burung di Lapangan, Monyet Masuk Tribun
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat
-
Doa Bersama Penglingsir Puri dan Tokoh Lintas Agama di Bali untuk Nusantara
-
Jadi Favorit Gen Z, Ini Tren Make Up 2026