Scroll untuk membaca artikel
Eviera Paramita Sandi
Selasa, 12 Juli 2022 | 07:38 WIB
Ilustrasi Kampus Universitas Brawijaya. [Suara.com/Aziz Ramadani]

SuaraBali.id - Viralnya informasi soal cuitan di Twitter tentang syarat mahasiswa baru jurusan perbankan di Universitas Brawijaya jadi sorotan. Pasalnya universitas negeri di Malang tersebut memberi syarat soal syarat seleksi mandiri UB yang salah satunya harus good looking atau berpenampilan menarik.

Akun Twitter @sbmptnfess pada Rabu (6/7/2022), mengunggah cuitan tersebut dan panen komentar warganet.

"Univnya mandang fisik PLS," cuit pemilik akun.

Cuitan tersebut mengatakan bahwa pemilik akun juga melampirkan hasil tangkapan layar laman selma.ud.ac.id.

Dalam lampiran tersebut terdapat syarat untuk menjadi mahasiswa di program studi UB adalah berpenampilan menarik atau good looking.

Melansir laman selma.ub.ac.id, persyaratan tersebut ditujukan khusus bagi pendaftar yang memilih Program Studi Diploma III (D3) Keuangan Perbankan dengan Bidang Minat Perbankan.

Syarat penampilan yang menarik atau good looking adalah salah satu yang diajukan.  

Tak hanya berpenampilan menarik, terdapat juga syarat tambahan lainnya. Di antaranya tinggi badan perempuan minimal 160 cm, laki-laki minimal 165 cm, berat badan proporsional, ramah, komunikatif, serta bahasa tubuh dan bahasa verbal baik.

Kriteria tersebut merupakan syarat yang diberikan oleh pihak perbankan yang telah bermitra dengan UB.

Nantinya, syarat tersebut akan menjadi indikator apakah mahasiswa yang bersangkutan layak direkrut dan bekerja di mitra perbankan UB.

Hingga Senin (11/7/2022), twit tersebut telah disukai oleh lebih dari 5.000 pengguna.

Pihak UB pun memberikan penjelasan terkait adanya syarat tersebut.

Adapun dalam hal ini, Sekretaris Direktorat Administrasi dan Layanan Akademik UB, Heri Prawoto Widodo membenarkan bahwa syarat tersebut memang ditujukan bagi siswa yang ingin mendaftar di salah satu program studi UB.

"Sebenarnya ini adalah informasi tiap tahun selalu ada dan khusus yang D3 Perbankan. Itu saja sebagai tambahan syaratnya," ujarnya.

Cuitan tersebut pun mengundang beragam respon dari warganet.

"masa syaratnya gitu amat ya, orang jadi mikir 2x masuk prodi itu apalagi yang gampang insecure minder duluan," ujar pvn***

"UB yah adik adik. Anehnya cuman yang d3 ini aja, kalau S1 perbankan UB ngga wkwk. Jadi itungannya diskriminasi jenjang pendidikan," kata fezta***

"univ toh, kirain syarat apply jadi teller di bank. Kok segitunya masih tahap pendidikan lo belum terjun kerja, kalau bagian back office harusnya ngga nonjolin fisik kan ya," komen saico***

"menurut aku sih itu pinter dandan, kan kalau lihat orang bank atau pramugari gitu pasti dandan dan rapi gitu kan," ujar hyun***

"ya lu lihat aja pegawai bank, emang ada yang jelek penampilannya, ada yang dekil, kusut, kusam, kucel? Wajarlah kalau minta yang good looking, orang itu ditujukan buat yang minat kerja di perbankan. Lagipula good looking bukan sekadar punya wajah ganteng/cantik kali," komen hehe.

Load More