SuaraBali.id - Komedian Caisar YKS disebut batal cerai dengan Almaratu Intan karena mencabut berkas di Pengadilan. Terkait hal ini, komedian ini pun membantahnya.
Ia mengatakan hanya memindahkan berkas sesuai permintaan pengadilan bukan membatalkannya.
"Iya, kan Yang Mulia mengatakan harus di jalan yang benar, jadi langsung ke domisili alamat mantan istri," ujar Caisar di kawasan Mampang, Jakarta, Rabu (29/6/2022).
Sebelumnya guagatan permohonan cerai didaftarkan ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Namun akhirnya dicabut karena Caisar harusnya mendaftarkan permohonan cerai sesuai domisili Almaratu Intan di kawasan Bogor, Jawa Barat.
"Saya kan baru tahu masalah kayak gini, kalau cerai yang kemarin kan istri saya yang urusin semua, saya nggak usah datang biar cepat. Kalau sekarang kan saya sendiri," terang sang komedian.
Namun demikian belum diketahui kapan Caisar YKS mendaftarkan permohonan cerai baru terhadap Almaratu Intan di Pengadilan Agama Bogor.
"Secepatnya, Insya Allah," kata dia.
Caisar YKS resmi berpisah secara agama dari Almaratu Intan. Ia menyinggung masalah ketidakcocokan dibalik perceraian tersebut.
"Ya tidak ada kecocokan, ibarat hilang tangan, nggak ada yang nopang lagi. Dua-duanya salah gitu saja," jelas Caisar.
Baca Juga: Setelah Konflik Dengan Putri Delina, Nathalie Holscher Benarkan Tinggalkan Rumah Sule
Sedang menurut versi Almaratu Intan, ia ingin berpisah dari Caisar YKS karena terganggu dengan kebiasaan sang suami melakukan siaran langsung di media sosial.
"Dia seperti punya dunia sendiri," ungkap Almaratu Intan saat mengisi acara Rumpi Trans TV pada 21 Juni 2022.
Berita Terkait
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta
-
Ikrar Talak Telah Sah, Rumah Tangga Na Daehoon dan Jule Resmi Berakhir
-
Babak Final! Na Daehoon Akhirnya Ucap Ikrar Talak ke Jule, Kini Resmi Menyandang Status Duda
-
Kekayaan Ridwan Kamil dan Atalia Praratya yang Dikabarkan Cerai
-
Spesial Show 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono Akhirnya Tayang Tanpa Sensor di Netflix
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025