SuaraBali.id - Pasangan warga negara asing (WNA) asal Inggris, Alexander Hoyle (29) dan Joella Grace Senior (27) mengalami kecelakaan di Jalan Peliatan depan Kantor LPD, Kerobokan Kuta Utara, Badung, Bali. Keduanya pun mengalami luka dan sempat terkapar di jalanan.
Kejadian ini viral di media sosial. Terlihat keduanya mengalami luka-luka setelah serempetan dengan motor dan kemudian ditabrak mobil.
Kasi Humas Polres Badung Iptu Ketut Sudana menuturkan bahwa kedua korban mengendarai sepeda motor Honda Vario Nopol DK 3994 EK melaju dari arah utara menuju selatan.
Saat berkendara, melintaslah sebuah Honda Scoopy Nopol DK 2540 FT yang dikendarai I Made Dede Pebriana (30) dan Ni Kadek Citra Hendriani (25).
"Jadi, pengendara Scoopy dan Vario awalnya bergerak lurus beriringan dari arah yang sama," ungkapnya, Selasa (14/6/2022) seperti diwartakan beritabali.com – jaringan suara.com.
Setibanya di TKP, pengendara Scoopy hendak berbelok arah ke kanan. Tanpa disangka, pengendara Vario malah menyerempet Dede dan Citra.
Akibat senggolan tersebut sepeda motor yang dikendarai pasangan bule oleng ke kanan.
Namun nahas di depan motor melaju mobil KIA Sonet warna putih DK 1572 FAU yang dikemudikan Tujo Purnomo (41) yang datang dari arah selatan.
"Sehingga tabrakan tersebut tidak bisa dihindari," ungkap Iptu Sudana.
Beberapa warga mengabadikan moment kejadian tersebut dan memviralkanya ke media sosial. Terlihat dalam video viral, kedua wisatawan tersebut terkapar di bawah bemper depan mobil.
Berita Terkait
-
Kecele Google Maps, Detik-detik Mobil BMW Terjun dari Ujung Tol di Gresik
-
Bak Bapak Kandung, Kedekatan Raffi Ahmad dengan Sosok Pejabat Ini Disorot
-
Viral Kurir Paket Dapet Banyak THR dari Pelanggan, Cara Bersyukur Anak dan Istri Jadi Sorotan
-
Video Viral Balita Melambai ke Jenazah Sang Ibu yang Meninggal Sebelum Lebaran Bikin Warganet Mewek
-
Bukan TikTok-Instagram! Ini Media Sosial Paling Disukai Orang Indonesia Tahun 2025
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Harga Emas Antam Berbalik Lompat Tinggi Rp23.000 Hari Ini, Jadi Rp1.777.000/Gram
-
Wall Street Keok, IHSG Diprediksi Melemah Imbas Perang Dagang Trump vs Xi Jinping
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Emas dan Bitcoin Banyak Diborong Imbas Ketegangan Perang Dagang AS vs China
Terkini
-
Langkah Kecil, Dampak Besar: Suryani, Simbol Kartini Masa Kini
-
Pemprov Bali Juga Larang Distribusi Air Kemasan Plastik di Bawah 1 Liter dari Luar Bali
-
Keluhan dan Harapan Pedagang di Pasar Badung Jika Tas Kresek Dilarang di Bali
-
Hari Pertama Masuk Kerja, Antrean di Sentra Pelayanan Publik Mataram Membludak
-
Bukan Sepak Bola, Bukan Piknik, Tapi WNA Ini Malah Main Golf di Stadion Karangasem