SuaraBali.id - Kelewat kreatif, pemuda Bali ini berhasil mengubah limbah sampah plastik menjadi sebuah wayang berukuan besar.
Melansir dari akun Instagram @denpasarnow, wayang yang terbuat dari hasil limbah ini rencananya digunakan sebagai properti dalam ujian Pedalangan Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar.
Lewat unggahan Tiktok miliknya @swandana21, sang kreator memberi nama karyanya ini sebagai "Kala Murka Amurti Ratu".
Menyadari akan pentingnya menjaga lingkungan terutama dari sampah plastik, membuat sang kreator terinspirasi untuk membuat wayang sebesar raksasa.
Sehingga maksud keberadaan sosok wayang ini pun tidak lain agar membuka kesadaran manusia yang telah menciptakan banyaknya limbah plastik.
"Mengambil tema wayang limbah plastik bertujuan untuk membuka kesadaran manusia terhadap limbah plastik yang digunakan sehari-hari. Semoga kesadaran terhadap limbah plastik bisa diatasi dengan baik," tulisnya dalam caption.
Warganet yang ikut menyimak unggahan tersebut turut memberikan apresiasi atas kreatifitas luar biasa itu
"Gagah na, orin lugas ngabe soan nah," kata @arya kes***
"Mantap bli Rahayu jaga kebersihan," ungkap @Dekbimbi***
"Anak Bali mule kereatip," tulis @gedesukariyasa***
Kontributor : Sekarsari
Berita Terkait
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Salip London hingga Paris, Bali Jadi Destinasi Wisata Terbaik Dunia 2026
-
Tren Media Sosial Cepat Berganti: Kemampuan Adaptasi atau Mudah Melupa?
-
Jejak Berdarah Pembunuh Sadis Rumania Berakhir di Bali, Diciduk Tim Gabungan di Kerobokan
-
India Open 2026 Viral: Polusi Ekstrem, Kotoran Burung di Lapangan, Monyet Masuk Tribun
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto