SuaraBali.id - Pelaksanaan Shalat Idul Fitri 1443 Hijriah secara terbuka, baik di masjid maupun lapangan telah diizinkan oleh Pemerintah Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Asalkan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penularan COVID-19.
"Shalat Idul Fitri tahun ini bisa dilaksanakan secara terbuka, baik di masjid maupun di lapangan-lapangan, tanpa ada pembatasan. Yang penting masyarakat kita minta perhatikan prokes," kata Wali Kota Mataram Mohan Roliskana di Mataram, Selasa (26/4/2022).
Meskipun demikian, untuk pelaksanaan Shalat Id tingkat Pemerintah Kota Mataram tahun ini masih bergabung dengan pemerintah provinsi di Masjid Hubbul Wathan Islamic Center.
"Insyaallah, tahun depan kalau kondisi perkembangan COVID-19 terus membaik kita (Pemkot Mataram, red.) bisa laksanakan sendiri," terangnya.
Sedangkan Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Mataram Lalu Martawang menambahkan pelaksanaan Shalat Idul Fitri 1443 Hijriah terbuka, baik di masjid, mushalla, maupun lapangan.
"Kami siap mengeluarkan izin pelaksanaan Shalat Idul Fitri yang diusulkan oleh pihak-pihak yang berkepentingan," jelasnya.
Hingga saat ini, kata dia, izin pelaksanaan Shalat Id baru dikeluarkan untuk di halaman Lombok Epicentrum Mall sesuai dengan usulan.
Tidak menutup kemungkinan pihak Mataram Mall di Lapangan Baradaksa Polda NTB segera menyusul.
"Untuk izin di lapangan Kantor Gubernur NTB, sejauh ini juga belum ada tapi mungkin terpusat di Islamic Center," katanya.
Prinsipnya, kata Martawang, Idul Fitri tahun ini masyarakat diberikan kesempatan selebar-lebarnya melaksanakan Shalat Idul Fitri dengan tetap disiplin menerapkan prokes COVID-19.
"Karena itu saat pengajuan izin pelaksanaan Shalat Id, panitia diminta agar mengingatkan jamaah shalat tetap taat prokes, terutama menggunakan masker," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Kapan Lebaran NU dan Muhammadiyah Tahun 2026? Cek Jadwal dan Penjelasannya
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Kapan 1 Ramadhan 2026 Tanggal Berapa? Cek Tanggal Pasti Versi Muhammadiyah dan Pemerintah
-
Apa Itu Rompi Lepas? Diprediksi Jadi Tren Baju Lebaran 2026
-
Idul Fitri 2026 Tanggal Berapa? Prediksi Versi Pemerintah dan Muhammadiyah
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali
-
Buronan Paling Dicari di Eropa Bersembunyi di Bali
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah