SuaraBali.id - Ben Affleck akan kembali bekerja sama dengan sahabatnya Matt Damon dalam proyek film mendatang yang berfokus pada kisah nyata mantan eksekutif Nike Sonny Vaccarro.
Melansit ANTARA dari The Hollywood Reporter, Affleck akan bertugas sebagai sutradara, penulis, dan lawan main, sementara Damon bertugas sebagai produser, penulis, serta bintang utama. Damon memerankan karakter Vaccarro dan Affleck memerankan karakter salah satu pendiri Nike Phil Knight.
Film tersebut dilaporkan belum memiliki judul dan akan diproduksi bersama Amazon Studios, Skydance Sports, dan Mandalay Pictures. Affleck dan Damon dilaporkan sedang mengerjakan ulang naskah yang sebelumnya telah ditulis oleh Alex Convery untuk proyek tersebut.
Cerita dalam film menyoroti seputar upaya panjang Nike untuk merekrut pemain bola basket Michael Jordan ke perusahaan sepatunya di pertengahan tahun delapan puluhan.
Vaccarro berusaha untuk menjalin kemitraan yang tampak mustahil pada saat itu, tetapi akhirnya upaya tersebut membuahkan hubungan paling signifikan antara brand olahraga dan atlet di industri sepatu kets global bernilai miliaran dolar.
Proyek baru ini akan menandai kembalinya kerja sama Affleck bersama Damon. Keduanya terkenal memenangkan Oscar sebagai penulis naskah untuk film "Good Will Hunting" (1997). Film yang disutradarai Gus van Sant tersebut juga dibintangi Damon dan Affleck sebagai peran pendukung.
Pasangan sahabat itu juga bersatu kembali pada tahun lalu untuk film "The Last Duel" karya sutradara Ridley Scott, dengan Damon dan Affleck turut membintangi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien