SuaraBali.id - Setelah viral karena menjadi pawang hujan di MotoGP Mandalika dan gelaran pertandingan Bali United, Raden Rara Istiati Wulandari atau yang kerap disapa mbak Rara kini ikut jadi tim jalan tol Jakarta Cikampek (Japek) II.
Sebagaimana dilansir dari Instagram pribadinya @rara_cahyatarotindigo, Rara berperan sebagai tim doa spiritual dalam proyek pembangunan jalan tol Japek.
Proyek jalan tol Japek II yang diperuntukkan guna mempersiapkan mudik lebaran 2022.
"Melayani doa kawal cuaca kerja bareng tim pak @parulian.hs @pt_wika di proyek pelebaran toll Japek. Persiapan mudik 2022 semakin nyaman. #rara#pawanghujan#viral#mandalika#japek," keterangan sebagaimana caption.
Rara mengaku cukup antusias dengan program pemerintah satu ini, ia tulus melakukannya tanpa mengharapkan adanya imbalan materi.
"Jadi kayak event-event pemerintah kayak gini pelayanan aja," katanya dalam live streaming Instagram @rara_cahyatarotindigo.
Sembari berkeliling, Ia pun seringkali menyapa para pekerja proyek lainnya.
Ia juga meminta kepada penduduk setempat untuk bersabar apabila selama masa proyek pelebaran toll berlangsung, cuaca menjadi panas.
"Jadi buat yang bilang Karawang panas ya sabar dulu lah karena kan kita mau ikhtiar supaya yang mudik itu happy," ungkapnya.
Kontributor : Sekarsari
Tag
Berita Terkait
-
BMKG Waspada Cuaca Ekstrem: Hujan Sangat Lebat dan Angin Kencang Hampir di Semua Provinsi
-
Prediksi Cuaca Hari Ini, Minggu 18 Januari: Jabodetabek Waspada Hujan Deras
-
Operasi Modifikasi Cuaca, BPBD DKI Sebar 2,4 Ton Garam untuk Halau Hujan Jakarta
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Bayangi Akhir Pekan Jakarta
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria