
SuaraBali.id - Muhammad Toha bek kaliber Persita Tangerang yang kontraknya habis per 5 April 2022 menjadi kandidat kuat penghuni lini belakang Bali United untuk Liga 1 Musim Depan.
Sang pemain mengungkapkan sudah ada negosiasi dengan manajemen Bali United ihwal perekrutan dirinya. Bahkan keran komunikasi sudah dibuka sejak awal Liga 1 musim 2021/2022.
Namun, untuk teken kontrak, Toha masih belum bisa memastikan.
"Untuk segala tuntutan atau fasilitas yang saya minta alhamdulillah dipenuhi semua manajemen Bali United sekarang saya tinggal kapan mau teken kontrak dengan Bali, tapi kembali lagi saya masih bisa berpindah tim karena memang belum ada ikatan, namun komunikasi yang intens menunjukkan Bali United juga serius," ungkap Toha, Sabtu (16/4/2022).
Bahkan, pemain yang kini menginjak usia ke-24 tahun itu, mengaku berangan-angan untuk berseragam Bali United dalam karier sepak bolanya mengingat skuad Serdadu Tridatu semakin berprestasi di kancah sepak bola nasional.
"Bali salah satu tim target saya untuk destinasi selanjutnya, setelah dari Persita, prioritas saya di Bali karena saya tahu dia punya tim yang luar biasa manajemen bagus, pemain bagus infrastruktur bagus juga pokoknya Bali prioritas buat saya," ungkapnya.
M. Toha membela Persita Tangerang sejak tahun 2017 silam mengawali karier seniornya.
Terpisah, Pelatih Bali United, Stefano Cugurra tak menampik apabila banyak rumor panas hengkangnya pemain dari tim satu ke tim lain dalam bursa transfer pemain menjelang Liga 1 musim depan, menurutnya itu hal lumrah.
Namun kembali lagi, Teco tak berkapasitas mengumumkan pemain yang digaet Bali United karena hal itu akan diumumkan oleh manajemen setelah tanda tangan kontrak terjadi.
"Pasti banyak rumor sekarang di semua team liga 1. Kita cuma tunggu komentar waktu pemain sudah resmi teken kontrak sama Bali United baru kita bisa komentar," kata Pelatih asal Brazil berusia 47 tahun yang sukes mengantar Bali Uniter juara Liga 1 2021 itu.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Malut United Mendadak Jadi Kuda Hitam di BRI Liga 1
-
Rahasia Malut United Sikat Dewa United, Imran Nahumarury: Ini untuk Orang Maluku
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
Hasil BRI Liga 1: Malut United Tumbangkan Dewa United, Persib Makin Dekat Back to Back Juara
-
Performa Menurun, Striker Liberia ini Bisa Jadi Opsi Gantikan David da Silva
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
Terkini
-
Skandal AI di Universitas Udayana : Mahasiswa Ubah Foto Teman Jadi Vulgar dengan Bot Telegram
-
Dari 'Kak' Jadi 'Sayang' Transformasi Hubungan Luna Maya Dan Maxime Bouttier di Luar Dugaan
-
Tuan Guru Bajang Hadir di Kedubes Vatikan Berikan Penghormatan Terakhir untuk Paus Fransiskus
-
Saldo e-Wallet DANA Kaget Tersedia Hari Ini, Klaim Sekarang Juga Sebelum Habis
-
Bali Masuki Musim Kemarau, Berbagai Risiko Ini Harus Diantisipasi Lahan Pertanian