SuaraBali.id - Meski memutuskan bercerai, Aufar Hutapea dan Olla Ramlan masih tampil mesra di depan publik saat menghadiri sidang perdana perceraian di Pengadilan Agama Jakata Selatan pada Senin (4/4/2022).
Aufar Hutapea dan Olla Ramlan masih saling menyapa hingga berpelukan meski datang dengan rombongan yang berbeda.
Saat menuju ruang sidang, Olla Ramlan bahkan menggandeng tangan Aufar Hutapea usai keduanya sudah melepas rangkulan masing-masing.
Dan momen berpelukan kembali terjadi saat Aufar Hutapea dan Olla Ramlan melakoni sesi tanya jawab dengan awak media. Kedua pasangan ini mengumbar senyuman meski tidak berbicara banyak.
Baik Aufar Hutapea dan Olla Ramlan juga berpamitan sebelum mereka pergi dari pengadilan bersama rombongan masing-masing.
Keduanya terlihat seperti pasangan suami istri yang sedang tidak dirundung masalah, bahkan Aufar Hutapea sempat mengecup pipi Olla Ramlan sebelum sang istri masuk ke mobil yang dia tumpangi.
Namun demikian, Aufar Hutapea dan Olla Ramlan memilih tidak membeberkan alasan perceraian mereka.
Aufar Hutapea dan Olla Ramlan sepakat menyimpan aib itu sendiri demi menghindari isu-isu yang tidak bertanggung jawab.
"Intinya, mereka datang di dalam pernikahan baik baik, diselesaikannya pun dengan baik baik," tegas kuasa hukum Olla Ramlan, Maruli Tampubolon.
Olla Ramlan menggugat cerai Aufar Hutapea pada 23 Maret 2022 lewat sistem e-court. Di mana sidang perdana atas gugatan Olla baru saja digelar dengan agenda mediasi.
Pasutri itu datang ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan menyatakan mediasi Olla Ramlan dan Aufar Hutapea gagal karena mereka tetap sepakat bercerai.
Dengan gagalnya mediasi, sidang cerai Olla Ramlan dan Aufar Hutapea akan berlanjut ke sidang pembacaan gugatan yang digelar pekan depan.
Seperti diketahui Olla Ramlan dan Aufar Hutapea menikah pada 2012. Pernikahan tersebut jadi yang kedua bagi Olla setelah berpisah dari Alex Tian di 2010.
Berita Terkait
-
Olla Ramlan Hadapi Kritik Pedas Netizen, Pembelaan sang Putra Bikin Terharu
-
Dibela Anak saat Dihujat Pacari Berondong, Olla Ramlan Terharu
-
Kilas Balik Hubungan Ridwan Kamil dan Atalia Praratya hingga Berujung Gugatan Cerai
-
Olla Ramlan Jalan Bareng Pacar Brondong, Gaya Berjalan Jadi Perbincangan!
-
Perkara Jalan Ngangkang saat Liburan Bareng Pacar Diomongin, Olla Ramlan sampai Klarifikasi
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat