SuaraBali.id - Untuk menyambut berkembangnya jumlah wisatawan yang datang ke Indonesia, diperlukan kesiapan sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni. Untuk mencapai itu maka kesejahteraan para pekerjanya juga harus meningkat.
Salah satu upaya yang dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut, para pekerja mendeklarasikan Serikat Pekerja (SP) Parekraf di Mataram Lombok, Rabu (30/3/2022). Mereka sebelumnya tergabung dalam SP PAR.
"Sebanyak 14 PD (Pimpinan Daerah) SP PAR dari 17 PD PAR yang bergabung, diantaranya dari Bali, NTB, Jakarta, Yogyakarta, Sumatera Utara, Sulawesi Utara dan Sulawesi Selatan", ujar Djoko Susilo, yang sebelumnya merupakan pimpinan SP PAR KSPSI.
Mohammad Jumhur Hidayat dipercaya untuk menakhodai SP Parekraf 5 tahun ke depan. Deklarasi ini dihadiri Gubernur NTB, Zulkiflimansyah.
"Masa depan pendapatan untuk Indonesia adalah dari pariwisata dan ini adalah pemberian dari yang Maha Kuasa," kata Jumhur.
Sementara itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno menyambut baik SP Parekraf, yang bertujuan untuk mendorong penciptaan lapangan pekerjaan dan mendorong kesejahteraan para pekerja di sektor parekraf.
"Selamat bermitra untuk penciptaan lapangan kerja dan ekonomi baru," ujarnya.
Pada kesempatan itu, Theo Tulung, yang merupakan sesepuh gerakan SP Pariwisata mengatakan, rencana deklarasi ini merupakan bagian dari keinginan, agar pekerja pariwisata ambil bagian dalam pengembangan pariwisata Indonesia.
Baca Juga: Ingin Bangkitkan Pariwisata Pulau Dewata, Rapper Swerte Rilsi Lagu Ballin in Bali
Berita Terkait
-
Kemnaker Bangun Kerja Sama dengan Dunia Usaha dan Industri untuk Lindungi Hak Penyandang Disabilitas
-
Kemnaker Siap Lakukan Kerja Sama dengan Pemerintah Jepang untuk Perluasan Lapangan Kerja
-
Siapkan Tenaga Kerja Kompeten, Kemnaker Berangkatkan 74 Peserta Magang ke Jepang
-
Isu Disabilitas Jadi Bahasan Utama Kemnaker di Pertemuan Pertama G20 Bidang Ketenagakerjaan
-
Perusahaan Manufaktur: Pengertian, Strategi, Masalah Tenaga Kerja dan Contoh
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain