SuaraBali.id - Bayi berusia kurang lebih dua hari ditemukan dalam kondisi tak bernyawa tanpa sehelai benang pun di Tukad (Sungai) Mati tepat di bawah jembatan sebelah Bandung Collection Jalan Mahendradatta, Denpasar, Bali, pada Senin (14/3/2022) siang.
Mayat bayi tersebut ditemukan seorang warga yang sedang memancing di bawah jembatan tersebut. Bayi malang yang diduga dibuang orang tuanya itu kemudian dievakuasi petugas dari Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Denpasar menuju Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Sanglah.
"Kami mendapat informasi dari masyarakat yang sedang memancing yang melihat sepintas seperti bayi terendam di dalam air, ternyata benar sosok bayi perempuan tanpa sehelai benangpun, secara fisik sudah lengkap seluruh organ sudah terbentuk kondisi meninggal dunia," papar Kapolsek Denpasar Barat Kompol I Made Hendra Agustina kepada wartawan
Tim Identifikasi kepolisian pun tiba di lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), hasilnya tidak ditemukan tanda-tanda luka pada bayi tersebut, namun ditemukan memar yang diduga terbentur bebatuan di sungai.
"Hasil tim iden bayi baru dilahirkan ari-ari masih menempel, belum ada pembusukan walaupun terendam dalam air. Selanjutnya bayi sudah di bawa ke Rumah Sakit Sanglah," ujar dia.
"Bekas luka secara fisik tidak ada ditemukan hanya saja ada sedikit memar karena benturan benda tersangkut bebatuan di sungai," imbuh dia
Pihak kepolisian melanjutkan kasus penemuan bayi tak bernyawa ini ke proses penyelidikan lebih lanjut mendalami pelaku dibalik dugaan pembuangan bayi tersebut.
"Masih didalami dan telusuri, semoga bisa terungkap ditemukan orang tua bayi tersebut," kata Kapolsek
Muncul dugaan pula bayi tersebut terbawa arus aliran sungai karena sehari sebelumnya volume air di sungai sempat meningkat dan berarus.
"Kemungkinan terbawa arus karena info dari warga kemarin air sempat meningkat, tapi itu masih kemungkinan, kami telusuri sekitar, apakah ada warga yang selama ini mengandung dan melahirkan," paparnya.
Kontributor Bali : Yosef Rian
Berita Terkait
-
Liburan Hemat di Denpasar dengan 10 Promo BRI, dari Kafe Hits sampai Belanja Gadget!
-
Senyum Bahagia I Nyoman Sukena si Pemelihara Landak Jawa Usai Divonis Bebas
-
Sempat Viral, Hakim Vonis Bebas Terdakwa Pemelihara Landak Jawa I Nyoman Sukena
-
TPA Suwung Kebakaran Diduga Akibat Cuaca Kering, 8 Damkar Dikerahkan
-
Siapa Kevin Giessler, Winger Lincah di Klub Jerman? Lahir di Denpasar, Ibu dari Jakarta
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Israel-Hizbullah Gencatan Senjata, Warga Palestina Makin Terancam
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
Terkini
-
De Gadjah Baru Bisa Tidur Jam 4 Pagi, Disuapi Nasi Kuning Sebelum Berangkat ke TPS
-
TGB Nyoblos di Tempat Yang Sama Dengan Zulkieflimansyah : Semua Sudah Ditakdirkan
-
Cerita Wayan Koster Habiskan Waktu Saat Masa Tenang Dengan Sembahyang Keliling Pura
-
Maksimalkan Jumlah Pemilih, Perekaman KTP Akan Dilakukan Sampai Hari Pencoblosan
-
Pendapatan Pajak dari MotoGP Mandalika Turun Meski Jumlah Penonton Naik