SuaraBali.id - Mawar AFI menjadi pembicaraan banyak warganet belakangan ini. Perempuan jebolan ajang pencari bakat Akademi Fantasi Indosiar (AFI) ini tengah panen dukungan gara-gara rumah tangganya dihantam badai perselingkuhan hingga cerai.
Diduga rumah tangganya diganggu pelakor dan kini mantan suaminya, dikabarkan telah menikah lagi dengan perempuan bernama Susi. Mawar AFI pun turut menanggapi semua pemberitaan terkait kabar rumah tangganya yang kandas.
Ia mengaku tak menyangka apa yang ia suarakan terkait mantan suaminya langsung mendapat beragam respons dan viral di media sosial. Mawar mengaku sulit memahami hal yang terjadi di luar akal sehatnya itu.
Saat ini Mawar AFI hanya berharap mantan suaminya masih bersedia berkomunikasi dengan anak-anaknya.
"Wah.. Semakin Rame yah. Terima kasih banyak untuk semua teman-teman yang mention dan tag saya, jujur sampai saat ini saya masih belum bisa benar-benar mencerna dengan logika, akan tetapi apabila ditanya saya ikhlas? InshaaAllah untuk saya pribadi saya betul-betul ikhlas, tetapi yang harus diingat adalah ada hak 3 anak saya mengetahui kabar bapaknya. Sudah lebih dari 24 jam, anak-anaknya tidak dapat menghubungi Diddy-nya," tulis Mawar AFI, Selasa (22/2/2022).
Tak hanya itu, Mawar juga mengucap terima kasih pada media yang sudah memberikan perhatian. Akan tetapi saat ini Mawar belum siap diwawancara karena masih memulihkan kondisi psikisnya.
Mawar AFI mengaku bahwa ia ternyata menjadi orang terakhir yang mengetahui pernikahan mantan suaminya.
"Dan saya juga ingin berterima kasih kepada teman-teman media atas perhatiannya. Akan tetapi saya memohon maaf saat ini saya belum bisa dan belum siap untuk memberikan statement apapun, dikarenakan saya ingin fokus quality time bersama anak-anak, bahagianya kondisi psikisnya, itu yang jadi concern utama saya sekarang. Saya sendiri sepertinya adalah orang yang terakhir mengetahui pernikahan tersebut (betul-betul last minute). Saya belum dapat konfirmasi dari yang bersangkutan, he’s still unreachable," ungkapnya.
Mawar pun secara bijak mendoakan anak-anaknya serta mantan suaminya.
"Saya meminta keikhlasan doa dari semua om, tante dan kakak-kakak online. Agar anak-anak saya (juga saya) diberikan kesehatan yang baik, rejeki yang berkah dan bahagia lahir bathin. Apa yang terjadi Qadarullah, dari lubuk hati saya yang terdalam. Saya menitipkan ayah anak-anak saya kepada teteh Usi, semoga rumah tangganya menjadi pintu berkat untuk kehidupan mereka ke depannya. Aamiinn," pungkasnya.
Tak lama warganet dan rekan-rekan artis pun ikut memberikan komentar di unggahan tersebut.
"Cantiiikkk yuk kita happy-happy ajaa, nyanyi-nyanyi karaokean sambil minum wedang jahe, khan edisi udah tua dan tobat jadi insaf minum-minum soju.. Luv yoouu til!!," tulis Dicky AFI.
"Semangat @mysamawar pasti bisa," komentar Romi AFI.
"Mawar.. tetep kuat dan semangat yaa.. kamu pasti bisa lewati ini semua," ujar Ve AFI.
"Pelukkkkk Nengggggg geulisssss. Sehat, kuat, semangat, tabah, tegar yaaa bageurrrr," tulis Rindu AFI.
Tag
Berita Terkait
-
Hotman Paris Sebut Ada Podcaster Jago Selingkuh, Doktif: Inisial DRL
-
Mencari Rumah yang Hilang
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Reni Effendi Klarifikasi soal Foto dr Richard Lee bareng Cewek: Saya Tahu Siapa Suami Saya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk