SuaraBali.id - Taman rekreasi di Jakarta bisa dijadikan sebagai wahana untuk mengembalikan kesegaran jasmani maupun rohani saat seseorang mengalami penat, akibat aktivitas yang padat dan tumpukan pekerjaan yang begitu banyak.
Rekreasi biasanya dilaksanakan pada waktu senggang dengan tujuan untuk mengembalikan kesegaran fisik.
Tempat rekreasi ini bisa di dalam atau di luar ruangan, bertema alam terbuka atau wahana ciptaan atau karya manusia yang berada di dalam ruangan.
Lantas apa saja taman rekreasi yang ada di Jakarta?
Baca Juga: Trek Formula E Bekas Buangan Lumpur, Anggota DPRD DKI Tak Yakin Rampung 3 Bulan
Simak ulasan berikut ini, sebagaimana dirangkum SuaraBali.id dari berbagai sumber pada Sabtu (19/2/2022), adapun 5 tempat rekreasi yang bisa dikunjungi sendiri, bersama keluarga, sahabat atau kerabat, adalah sebagai berikut:
Kalau boan dengan aktivitas Ibu Kota, taman wisata alam ini bisa dijadikan sebagai tempat menenangkan diri yang ideal.
Adapun alamat dari taman wisata alam mangrove ini adalah di Jalan Garden House No. 4 RT. 4 RW. 3, Kamal Muara, Kecamatan Penjaringan, Kota Jakarta Utara.
Untuk memasuki tempat wisata ini, pengunjung akan dikenakant tarif sesuai dengan ketentuan, bagi dewasa akan ditarik karcis masuk sebesar Rp 30 ribu pada hari biasa dan Rp 35 ribu pada hari libur.
Baca Juga: DPRD DKI Jakarta Minta Proyek Sirkuit Formula E Jangan Pakai APBD
Sementara bagi anak – anak akan ditarik karcis masuk sebesar Rp 15 ribu pada hari biasa dan Rp 20 ribu pada hari libur.
Obyek wisata ini buka mulai jam 08.00 WIB hingga 16.00 WIB. Adapun aktivitas rekreasi yang bisa dilakukan di tempat ini diantaranya, wisata air, menginap di hutan mangrove, menanam bibit mangrove, melihat burung, dan berburu foto instagenic.
Merupakan taman rekreasi yang sangat populer di Jakarta. Selain itu, taman impian jaya ancol ini merupakan taman rekreasi terbesar yang ada di Indonesia.
Adapun obyek wisata yang ada di taman impian jaya ancol diantaranya, dunia fantasi (Dufan), Pantai Ancol, dan Ocean Dream Samudera.
Taman rekreasi ini berlokasi di Kecamatan Pademangan, Kota Jakarta Utara, DKI Jakarta. Adapun karcis masuk untuk pantai ancol adalah sebesar Rp 25 ribu yang dibuka mulai dari jam 06.00 hingga jam 21.00 WIB.
Sementara untuk karcis masuk Dufan adalah sebesar Rp 225.00 yang dibuka mulai dari jam 10.00 WIB hingga 17.00 WIB.
Karcis masuk untuk sea world ancol adalah Rp 110 ribu yang dibuka mulai dari jam 10.00 WIB hingga jam 16.00 WIB.
Adapun karcis masuk untuk obyek wisata atlantis water adventures adalah Rp 140 ribu yang dibuka mulai dari jam 08.00 WIB dan 15.30 WIB.
Untuk obyek alianz ecopark dan pasar seni tidak dipungut biaya alias gratis.
Karcis untuk masuk ke ocean dream samudera adalah sebesar Rp 100 ribu yang dibuka mlai dari jam 09.00 WIB hingga 16.30 WIB.
Untuk karcis masuk faunaland adalah sebesar Rp 65 ribu yang buka mulai dari jam 09.00 WIB hingga 16.00 WIB. Sedangkan untuk masuk ke Gondola, karcis masuknya sebesar Rp 60 ribu yang dibuka mulai dari jam 09.00 WIB hingga 17.00 WIB.
3. Taman Cattleya
Merupakan taman rekreasi yang bertemakan ruang terbuka hijau. Lokasi dari taman cattleya ini adalah di Jalan Letjen S. Parman, Kemanggisan, Palmerah, Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta.
Adapun tiket masuk dari taman rekreasi ini adalah gratis.
Di tempat ini banyak tanaman dan pepohonan yang bisa memberikan keteduhan bagi pengunjung.
Selain itu, taman ini juga bisa dijadikan sebagai tempat foto yang instagenic.
4. Taman Mini Indonesia Indah
Merupakan taman rekreasi yang berlokasi di JL. Raya Taman Mini, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Indonesia.
Taman Mini Indoensia Indah ini buka mulai dari jam 06.00 WIB hingga jam 18.00 WIB. Adapun tiket masuk dari Taman Mini Indonesia Indah adalah Rp 25 ribu per orang.
Apabila membawa kendaraan, maka akan menambah biaya masuk. Bagi yang membawa mobil akan disuruh menambah Rp 20 ribu per kendaraan.
Bagi bus atau truk maka akan disuruh nambah biaya sebesar Rp 40 ribu.
Semantara bagi yang membawa motor akan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 15 ribu. Dan sepeda akan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 5 ribu.
Taman Mini Indonesia Indah ini menyajikan beragam tradisi dan budaya yang ada di nusantara.
Berikut juga dengan arsitektur, pakaian, hingga tarian, hingga sebuah danau yang menggambarkan pulau-pulau yang ada di Indonesia.
Selain itu, Taman Mini Indonesia Indah ini juga sudah dilengkapi dengan beberapa fasilitas seperti Theater IMAC Keng Mas, Kereta Gantung, snowbay waterpark, dan berbagai macam museum.
Taman rekreasi ini berlokasi di Jalan Taman Suropapti No. 5, Menteng, Jakarta Pusat, DKI Jakarta.
Taman yang buka selama 24 jam ini, tidak memungut biaya masuk sepeserpun alias gratis.
Taman yang memiliki luas sekitar 16.328 meter persegi ini ditumbuhi oleh berbagai pepohonan, tumbuh – tumbuhan, hingga taman hias.
Selain teduh dan nyaman untuk digunakan sebagai tempat bersantai, taman suropati ini bisa juga digunakan sebagai tempat foto yang instagramable.
Demikianlah ulasan mengenai 5 taman rekreasi di Jakarta yang populer. Banyak orang mendatangi tempat ini untuk melakukan berbagai aktivitas rekreasi atau wisata.
Kontributor : Agung Kurniawan
Berita Terkait
-
Jumlah Pengunjung Wisata Taman Impian Jaya Ancol Menurun, Apa Penyebabnya?
-
Keseruan Pengunjung Ancol Berebut Hadiah di Lomba Panjat Pinang
-
6 Spot Seru untuk Menikmati Kesejukan di Tengah Panasnya Jakarta
-
Catat! Gratis Masuk Ancol untuk Ngabuburit Selama Ramadhan, Begini Cara Dapatkan Tiketnya..
-
The Nice Funtastic Park: Fasilitas, Rute Lokasi, Jam Buka dan Harga Tiket
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Awas Demam Berdarah, Dinkes Bali Sikapi Mulainya Musim Hujan
-
Gelombang Laut di Perairan Bali Bisa Setinggi 2,5 Meter, Kapal Feri Diminta Waspada
-
Rencana Koster Setelah Mengunci Kemenangan di Pilgub Bali 2024 Nanti
-
Wilayah NTB Diperkirakan Hujan Sepekan Ke Depan, Udara Akan Sedikit Lebih Sejuk
-
Ada Potensi Pertumbuhan Awan Hujan Meningkat di Bali, BMKG Minta Waspadai Cuaca Ekstrem