SuaraBali.id - Pernikahan antara Ferry Irawan dan Venna Melinda akan segera digelar bulan depan. Namun kini menjelang hari pernikahannya, Ferry Irawan justru curhat galau soal hubungannya dengan Venna Melinda di Instagram.
Ferry Irawan menyoroti banyaknya tanggapan miring soal hubungan asmaranya dengan Venna Melinda. Ia merasa ada yang tak senang melihat kebahagiaannya bersama ibunda aktor Verrel Bramasta itu.
"Mungkin tidak semua orang suka dengan kebahagiaan yang kami rasakan," tulis Ferry Irawan di Instagram, Kamis (17/2/2022).
Akan tetapi, Ferry Irawan tak mau ambil pusing. Ia menjadikan hal itu malah memperkuat hubungan cintanya dengan Venna Melinda.
"Tapi biarlah. Semua itu kami jadikan ladang pahala. Dan menjadikan cinta dan sayang kami lebih kuat," lanjutnya.
Menurutnya perasaannya ke Venna Melinda ini merupakan anugerah dari Tuhan. Oleh sebab itu ia tak peduli dengan nyinyiran warganet.
"Karena sesungguhnya cinta dan kasih sayang adalah anugerah yang Allah Azza Wa Jalla senantiasa berikan kepada setiap umatNYA. Siapapun itu, apapun itu, kami berdua hanya bersandar kepada Allah Azza Wa Jalla," tutur Ferry Irawan.
"Tiada lain hanya kekuatan Allah SWT yang kami jadikan sandaran. Amin Allahumma Amin. Love you always," sambungnya lagi.
Seperti diketahui pasangan seleb Ferry Irawan dan Venna Melinda akan melangsungkan pernikahan depan. Rencananya acara sakral tersebut akan digelar di Bali.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?