
SuaraBali.id - Rans Entertainment mengumumkan proyek terbarunya terkait metaverse. Perusahaan konten creator milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rans Entertainment. Diketahui dunia digital itu akan bernama RansVerse.
Raffi Ahmad melalui akun Instagram @raffinagita1717, Rans Entertainment mengumumkan akan bekerja sama dengan ShintaVR, VCGamers, UpBanx, dan Rans Animation untuk menggarap RansVerse.
"Ditunggu terus ya update dari project RansVerse hasil kerjasama ShintaVR, VCGamers, UpBanx dan Rans Animation!" tulis akun Instagram @raffinagita1717, dikutip Selasa (15/2/2022).
Proyek RansVerse ini akan memiliki sejumlah aset dalam bentuk non-fungible token (NFT) seperti plot tanah, kostum, karakter dan lainnya. Raffi Ahmad dan Nagita Slavina juga memamerkan beberapa foto konsep terkait dunia digital metaverse buatannya.
Pertama, plot tanah di RansVerse digambarkan dalam bentuk lingkaran yang memusat. Jika gambar diperbesar, wilayah RansVerse ini terdiri dari beberapa gedung, rumah, pusat perbelanjaan bernama Rans Mall, wahana hiburan, hingga pepohonan.
Lalu ada lima contoh karakter yang disediakan dalam bentuk NFT. Karakter ini kemudian digambarkan berkeliling di taman hiburan RansVerse.
Belum diketahui kapan karakter NFT hingga RansVerse ini dirilis Rans Entertainment. Tapi Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sudah mengajak pengikutnya untuk membeli tanah di dunia digital tersebut.
"Ada yang mau beli tanah di deket rumah Raffi Nagita?" tulis akun Instagram @raffinagita1717.
Metaverse sendiri adalah sebuah dunia virtual yang memungkinkan orang di dalamnya bisa melakukan berbagai aktivitas seperti pekerjaan, sosialisasi, hingga bermain game. Untuk masuk ke metaverse, pengguna memerlukan alat tambahan seperti headset virtual reality (VR).
Metaverse memang jadi topik yang banyak diperbincangkan perusahaan teknologi beberapa bulan terakhir. Facebook menjadi perusahaan paling ambisius dalam mengembangkan metaverse, hingga mengganti nama perusahaannya menjadi Meta.
Berita Terkait
-
5 Gurita Bisnis Rachel Vennya: Curhat 60 Cushion dari Korea Ditahan Bea Cukai
-
Ucapan Duka Atas Meninggalnya Paus Fransiskus dari Tokoh Publik Indonesia
-
Khawatir Gegar Otak, Raffi Ahmad Langsung Jalani CT Scan Usai Jatuh dari Punggung Sapi Seberat 1 Ton
-
Kronologi Raffi Ahmad Jatuh dari Sapi Seberat 1 Ton, Awal Mulanya Gegara Ditiup Irfan Hakim
-
Raffi Ahmad Berduka, Ucapan Belasungkawa atas Kematian Paus Fransiskus Dipuji
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Gyukatsu Kyoto Katsugyu Hadir di Tangsel: Sensasi Daging Lumer di Mulut, Autentik Kyoto!
-
Sengketa PSU Siak Berlarut-larut: Jangan sampai Nafsu Berkuasa Merusak Sosial Ekonomi
-
Diisi Tokoh Top Dunia! Danantara Masih Mandul, Tajinya Belum Terlihat
-
Sosok Mbok Yem, 'Penjaga' Gunung Lawu dan Warungnya yang Legendaris
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
Terkini
-
Ceplas Ceplos Bak Anak Polos, Maxime Bouttier Bongkar Dapur Luna Maya
-
Intip Gaya Artis Bali Rayakan Galungan 2025: Happy Salma hingga Maharani Kemala
-
Terbaru, Segera Klaim Saldo DANA Kaget Gratis Siang Ini, Klik Link Langsung Cair
-
Cara Dapat DANA Kaget Gratis Untuk Belanja di Indomaret, Link Bisa Diklaim Hari Ini
-
Pangdam IX Udayana Usul ke Gubernur Bali, TNI Bantu Satgas Anti Sampah Plastik