SuaraBali.id - Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, mencatat tambahan kasus baru yang signifikan di daerah tersebut. Angka kasus COVID-19 melonjak drastis sebanyak 75 kasus dari sebelumnya 30 kasus yang terpapar.
Perlu diketahui, Lombok Tengah saat ini dikunjungi banyak orang karena adanya tes pramusim MotoGP 2022.
"Sampai kemarin 75 kasus yang masuk," kata Humas Satgas Penanganan COVID-19 RSUD Praya dr Yuda Permana di Praya, Sabtu (12/2/2022).
Dari 75 kasus tambahan baru COVID-19 secara kumulatif, 35 pasien lainnya telah pulang setelah gejala yang dialami ringan dan mereka menjalani isolasi mandiri di rumahnya.
"Pasien yang sudah sembuh dengan gejala ringan setiap hari ada yang dipulangkan," katanya.
Menurutnya, lonjakan penambahan kasus setiap harinya mengalami penambahan sebanyak lima pasien, namun setiap hari juga ada yang dipulangkan, sehingga total pasien yang masih menjalani isolasi di rumah sakit sebanyak 32 pasien.
"23 positif COVID-19 dan 9 masih menunggu hasil tes swab PCR," katanya.
Oleh sebab itu, ia mengimbau kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tetap memakai masker dan cuci tangan serta menjaga jarak. Selain itu, yang paling penting adalah ikut di vaksin untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan bisa mencegah terpapar COVID-19.
"Yang penting dilakukan adalah vaksin, supaya bisa mencegah penyebaran virus tersebut, karena kekebalan tubuh kita telah terbentuk, supaya bisa melawan COVID-19," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Rebutan Gelar, Pecco Bagnaia dan Jorge Martin Merasa Tak Perlu Bermusuhan
-
Seri Terakhir MotoGP 2024 Pindah ke Barcelona, Ini Komentar Pecco Bagnaia
-
Luca Marini Percaya Diri Honda Bisa Samai Kekuatan Ducati: Asal Cerdas!
-
Bagnaia dan Martin Duel Sengit di Malaysia, Bos Ducati Senang Bukan Main
-
Fabio Quartararo Sukses di MotoGP Malaysia 2024 Walau Tak Podium, Kok Bisa?
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
3 Maskapai Kembali Batalkan Penerbangan Karena Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
-
Jelang Debat Kedua, TGB Sholat Jumat Bersama Zulkieflimansyah, Lawan Kakaknya di Pilgub NTB
-
BKSDA Minta Waspadai Kemunculan Ular Piton di Rumah Warga Saat Musim Hujan
-
Anomali Cuaca Ekstrem di Mataram Bisa Terjadi Sewaktu-waktu, Nelayan Diminta Waspada
-
Masyarakat Bali Diajak Periksa Bila Temukan Gejala TBC, Biaya Ditanggung BPJS Dan Global Fund